Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau yang biasa disapa Kang Emil ini mengungkapkan saat ini mayoritas pasien Covid-19 di Indonesia menjalani isolasi mandiri.b
Saat ini, kasus Covid-19 aktif di Jawa Barat mencapai sekitar 89.000 dan yang dirawat di rumah sakit hanya 20.000 pasien positif Covid-19.
"Berarti ada sekitar hampir 70.000 ada di rumah. Jadi kesimpulannya adalah mayoritas pasien Covid-19 di Jawa Barat itu tidak di rumah sakit, tapi di rumah," ucap Ridwan Kamil dalam webinar yang digela
r CISDI, Senin (12/7/2021).
Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kata Ridwan Kamil, telah membuat ruang isolasi mandiri di desa-desa.
Baca juga: Ridwan Kamil: BOR Rumah Sakit di Jawa Barat Turun 3 Persen
Langkah ini dilakukan untuk menahan warga yang positif Covid-19 tidak ke rumah sakit.
"Ini butuh edukasi karena hasil kajian kita banyak yang di rumah sakit itu gejalanya ringan," kata Ridwan Kamil.
Baca juga: Vaksin Berbayar, Wakil Ketua Fraksi PKS di DPR: Jangan Mencari Untung dengan Memeras Rakyat
Saat ini, ada 10 ribu pasien positif Covid-19 yang menempati fasilitas isolasi mandiri di desa.
"Berarti 60.000 di rumah pribadi, yang 10.000 itu di ruang isolasi tapi di desa-desa. Ini baru terisi 43 persen," pungkas Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil mengatakan Pemprov Jawa Barat terus memperbanyak fasilitas isolasi mandiri ini agar warga yang ke rumah sakit berkurang.