TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal dan materi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2021 di dalam artikel ini.
Para peserta yang dinyatakan lolos tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 akan lanjut ke tahap selanjutnya yaitu tes SKB.
Diketahui, tes SKB CPNS 2021 akan segera diselenggarakan.
Tes tersebut dibagi menjadi dua tahap.
Tahap pertama SKB CPNS 2021 akan dilaksanakan pada 15-28 November 2021.
Selain itu, untuk tes SKB CPNS 2021 tahap kedua, dilaksanakan pada 27 November-18 Desember 2021.
Hal tersebut sesuai dengan Surat Kepala BKN Nomor 13515/B-KS.04.01/SD/K/2021 tentang Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Nonguru Tahun 2021.
Baca juga: Simak Materi serta Ketentuan SKB CPNS 2021, SKB Tahap I akan Dilaksanakan 15-28 November
Baca juga: Kapan SKB CPNS 2021? Berikut Jadwal, Kisi-kisi Materi dan Ketentuan Pelaksanaannya
Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Nonguru Tahun 2021 :
1. Pengolahan Nilai SKD CPNS dan Nilai Seleksi Kompetensi PPPK Nonguru
Tahap I: 19-21 Oktober 2021
Tahap II: 1-3 November 2021
2. Rekonsiliasi Hasil SKD CPNS dan Seleksi Kompetensi PPPK Nonguru
Tahap I: 22-23 Oktober 2021
Tahap II: 4-6 November 2021
3. Validasi Nilai SKD CPNS dan Nilai Seleksi Kompetensi PPPK Nonguru