News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sinta Aulia Derita Tumor di Kaki

Kondisi Sinta Aulia, Anak Penderita Tumor Kaki Setelah Jalani Perawatan di RS Polri Kramat Jati

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sinta Aulia Maulidia seorang anak yang menderita kanker tulang pada kaki kiri kini menjalani perawatan di RS Polri Kramat Jati Jakarta Timur setelah video call dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sinta Aulia Maulidia seorang anak yang menderita kanker tulang pada kaki kiri diterbangkan ke Jakarta guna mendapat tindakan medis.

Sebelumnya video Aulia sempat viral karena mengaku ingin bertemu Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Keinginan bocah asal Desa Samaran RT 03 RW 01 Kecamatan Pamotan, Rembang, Jawa Tengah tersebut terwujud setelah dirinya melakukan Video Call dengan Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Sabtu (19/2/2022) pukul 09.15. WIB.

Video Call berlangsung saat Kapolres Rembang AKBP Dandy Ario Yustiawandan dan Ketua Bhayangkari Cabang Rembang serta rombongan mendatangi rumah Sinta Aulia Maulidia.

Dalam video call tersebut Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan agar Sinta Aulia Maulidia dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timut.

Menindak lanjuti peritah tersebut, Sinta Aulia Maulidia pun langsung diterbangkan ke Jakarta menggunakan helikopter milik Polda Jatim.

Saat diterbangkan ke Jakarta, Aulia didampingi tim medis dari Dokes Polres Rembang dan ayah Aulia, Muhlisin.

Baca juga: Kapolri Jemput Sinta Aulia di Rembang Pakai Helikopter, Dievakuasi ke RS Polri Jalani Pengobatan

Helikopter lepas landas pada pukul 15.45 WIB dari Kecamatan Pamotan.

Aulia pun tiba di RS Polri Kramat Jati dan langsung medapatkan perawatan.

Saat ini kondisi fisik Aulia sudah mulai membaik.

Helikopter Polda Jatim saat mengevakuasi Sinta Aulia Maulidia dari Kecamatan Pamotan, Rembang, Jawa Timur, Sabtu (19/2/2022) sore.

Keberadaan Aulia di RS Polri Kramat Jati didampingi anggota Humas Polres Rembang Muji Sutrisno dan orang tua Aulia.

Diberitakan sebelumnya, Sinta Aulia, viral di media sosial (medsos).

Dalam sebuah video singkat, Sinta mengenakan pakaian polisi lengkap sembari memajang foto Kapolri di sampingnya.

Sinta mengaku sangat ingin bertemu dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Baca juga: Keinginan Penderita Tumor Kaki Sinta Aulia Bertemu Kapolri Segera Terwujud: Saya Hubungi ya Nak

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini