Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang Raja Juli Antoni mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan sejumlah pesan kepada dirinya dalam mengerjakan tugas.
Pertama yakni menyelesaikan konflik agraria.
“Kemarin kita baca di Wakatobi, pak presiden menyampaikan arahan, banyak terjadi pedang-pedangan banyak terjadi konflik di bawah yang sangat membuat kita sedih,” kata dia usai pelantikan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, (15/6/2022).
Raja Juli mengatakan konflik agraria tersebut harus diselesaikan secara cepat dan sebanyak mungkin. Pesan kedua dari presiden yakni agar sertifikasi tanah dapat mencapai target yakni 126 juta bidang tanah.
“Proses sertifikasi dilakukan semaksimal mungkin dan menyelesaikan target presiden jokowi sampai 2024,” katanya.
Salah satu problem dalam proses sertifikasi tanah di Indonesia kata Raja Juli yakni masalah transparansi.
Presiden berpesan agar proses sertifikasi tanah dilakukan dengan sederhananya, transparan, dan melayani.
“itu menjadi pesan Jokowi yang nanti akan diekseskusi secara langsung oleh pak menteri dan saya membantu mengeksekusi,” katanya.