News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gibran Tanggapi Isu Ijazah Palsu Jokowi: Masak Daftar Presiden Pakai Daun Pisang?

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Tara Wahyu NV

TRIBUNNEWS.COM, SOLO -   Presiden Jokowi diterpa isu tak sedap punya ijazah palsu.

Presiden RI dua periode itu dilaporkan ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.

Isu ini menggelinding lagi dalam sepekan terakhir meskipun telah diklarifikasi oleh pihak Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Menanggapi hal itu, putra sulung Jokowi yakni Gibran Rakabuming Raka menjawab santai polemik ijazah palsu ayahnya.

Bahkan putra sulung Jokowi yang merupakan Wali Kota Solo itu mengaku sampai bosan menanggapinya.

Menut Gibran soal ijazah merupakan isu lama.

Sama seperti Jokowi dituding memiliki paham komunisme.

"Ora itu isune muncul terus isu komunis isu ijazah, wes takono sing gae isu nganti bosen nanggepi aku (udah tanya yang buat isu, sampai bosan saya nanggepi)," kata Gibran kepada TribunSolo.com, Senin (10/10/2022).

Ditanya apakah membantah terkait ijazah palsu Presiden Jokowi, menurutnya hal itu percuma.

"Bantah ping 100 kali percuma yen ngomong karo wong ra waras (kalau ngomong sama orang gak waras)," ungkapnya.

Baca juga: Klarifikasi UGM Terkait Isu Ijazah Palsu Presiden Jokowi: Ir Joko Widodo Lulusan Fakultas Kehutanan

Suami Selvi Ananda itu mengaskan bahwa riwayat pendidikan Presiden Jokowi sesuai dengan ijazah yang didaftarkan.

Bahkan, sejak menjabat Wali Kota Solo ijazah Jokowi kata Gibran, tidak pernah berubah.

"Ya sesuai itu saiki daftar wali kota, Gubernur ora nganggo ijazah, nganggo opo nganggo godong pisang pie, kan yo ora (enggak pakai ijazah, pakai apa? Pakai daun pisang apa? Kan ya enggak)," tegasnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini