TRIBUNNEWS.COM - Irjen Teddy Minahasa, Eks Kapolda Jawa Timur (Jatim), menampik dirinya mengkonsumsi maupun mengedarkan narkoba.
Bahkan, Teddy berani bersumpah di hadapan Tuhan.
Keterangan tersebut dibenarkan oleh Kuasa Hukumnya, Henry Yosodiningrat.
"Saya bersumpah di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa bahwa saya tidak pernah sekalipun mengkonsumsi narkoba apalagi menjadi pengedar narkoba secara ilegal," kata Teddy dikutip dari Tribunnews, Selasa (18/10/2022).
Dijelaskan Teddy, sebelum melakukan pemeriksaan tes urine, ia baru saja melakukan tindakan perawatan akar gigi di RS Medistra, Kamis (13/10/2022).
Saat itu, dia menjalani bius total selama 3 jam.
"Besoknya, hari Kamis tanggal 13 Oktober 2022 jam 10.00 saya menjalani tindakan perawatan akar gigi di RS Medistra oleh drg. Hilly Gayatri, dan tim dokter oleh RS Medistra. Juga dibius total selama 3 jam," jelas Teddy.
Baca juga: Harta Kekayaan Kuasa Hukum Irjen Teddy Minahasa, Henry Yosodiningrat, Sebesar Rp60,1 M pada 2018
Menurut Teddy, tes urine inilah yang kemudian menyeretnya dalam dugaan kasus pemakaian narkoba.
Padahal, menurutnya ia tengah mendapatkan efek obat bius
Lantas Siapa drg. Hilly Gayatri yang memberikan perawatan gigi kepada Teddy?
Berikut sosok drg. Hilly Gayatri yang dikutip Tribunnews.com dari berbagai sumber.
Mengutip Instagramnya @hillygayatri, drg. Hilly Gayatri merupakan pioner dalam penemuan metode merapikan gigi dengan menggunakan clear aligner.
Selain sebagai dokter gigi, Hilly Gayatri juga menuliskan perannya sebagai seorang ibu sekaligus nenek.
Hilly Gayatri juga tercatat sebagai pemilik Hilly Dental Salon, yang letaknya di Jalan Kemang Raya, RT.6/RW.1, Bangka, Mampang, Kota Jakarta Selatan.
Baca juga: Cerita Henry Yosodiningrat Ditunjuk Jadi Penasehat Hukum Irjen Teddy Minahasa