Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Sarmuji menanggapi soal langkah Menteri BUMN Erick Thohir yang mengajak legenda sepak bola di Eropa, yakni John Terry, dan Alessandro Nesta blusukan Sarinah, Jakarta Pusat.
Menurutnya, langkah Erick menjadikan Sarinah sebagai etalase produk UMKM nasional dan memperkenalkannya ke dunia merupakan langkah cerdas
“Karena sepak bola merupakan salah satu magnet pemberitaan internasional,” kata Sarmuji kepada wartawan, Sabtu (12/11/2022).
Baca juga: Ajak John Terry dan Nesta Keliling Sarinah, Erick Thohir: Alhamdulillah Tas Rotan Diboyong Terry
Menurut Anggota Fraksi Partai Golkar itu, mengajak orang-orang terkenal seperti John Terry dan Nesta ke tempat penjualan produk-produk lokal merupakan langkah jitu, karena hal tersebut tidak membutuhkan dana besar seperti kegiatan lain yakni pameran dan lainnya.
“Ini terobosan baru di samping kegiatan konvensional seperti pameran yang membutuhkan dana yang besar,” ujarnya.
Sarmuji mendukung cara Erick mempromosikan produk-produk lokal ke mancanegara.
“Kita membutuhkan testimoni sebanyak mungkin dari influencer internasional untuk mempromosikan produk lokal,” ungkapnya.
Sarmuji berharap ke depan Erick terus mempromosikan produk-produk lokal ke negara barat.
“Ke depan bukan saja bintang sepakbola tapi juga bintang film dengan reputasi global bisa dihadirkan untuk memperkuat brand lokal kita,” harapnya.
Sebelumnya, lewat postingan Instagram pribadinya, Erick Thohir mengajak keliling John Terry dan Alessandro Nesta di Sarinah.
Dua pesepakbola Eropa ini diajak melihat dan mencoba produk-produk lokal di Sarinah, dari baju bermotof batik, tas rotan hingga sepatu.
“Kedatangan tamu tidak terduga, dua defender legendaris John Terry dan Alessandro Nesta. Sambil ngobrol santai di @SarinahIndonesia, kita juga sempat berkeliling melihat produk-produk UMKM. Alhamdulillah, tas rotan laku diboyong Terry untuk istri,” tulis Erick Thohir yang dikutip dari akun instagramnya @erickthohir.