Dikutip dari Tribunnews.com, Masjid Raya Sheikh Zayed ini juga memiliki perpustakaan seluas 20 meter persegi, ruang transit VIP, ruang pengelola, taman, hingga kamar mandi.
Masyarakat dapat memanfaatkan Masjid Sheikh Zayed ini untuk digunakan sebagai kegiatan dakwah, pembinaan umat, serta sosial.
Pada lingkungan Masjid Sheikh Zayed ini juga terdapat Islamic Center dengan fasilitas pendidikan keagaaman.
Fasilitas tersebut meliputi tempat tafsir Al Quran, Madrasah, dan Taman Pendidikan Al Quran.
- Arsitektur Masjid Sheikh Zayed
Berdiri di atas lahan luas sekitar 8.000 meter persegi, Masjid Sheikh Zayed ini dibangun mirip dengan Sheikh Zayed Grand Mosque yang berada di Abu Dhabi, UEA.
Selain itu, Masjid Sheikh Zayed ini memiliki empat menara serta satu kubah utama.
Terdapat juga kubah-kubah kecil atau pun ornamen yang khas dengan Timur Tengah.
Diketahui, material dan bahan dari bangunan Masjid Sheikh Zayed ini tidak sembarangan.
Dikutip dari surakarta.go.id, seperti halnya marmer yang digunakan itu langsung didatangkan dari Italia.
Masjid Raya Sheikh Zayed ini juga dirancang memiliki basement untuk tempat wudhu putra dan putri.
(Tribunnews.com/Pondra Puger, Tarlita Abidatu) (Kompas.com/Reza Kurnia Darmawan)