Kepala Seksi Kesehatan Lingkungan pada Dinas Kesehatan, Dudung Abdul Wahid, mengatakan saat ini ada sebanyak 12 sampel telah diambil untuk diperiksa lebih lanjut di Laboratorium.
"Air, kopi, beras, muntahan, feses kotoran (tinja)," kata Dudung Abdul Wahid.
Berdasarkan analisis sementara, mereka diduga mengalami keracunan.
Namun pihaknya belum dapat memastikan penyebab sesungguhnya.
Untuk itu, mereka bakal segera memeriksa sampel-sampel tersebut.
(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Adi Suhendi)(TribunJakarta.com/Rr Dewi Kartika H)(TribunBekasi.com/Joko Supriyanto)