News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pendaftaran SIPSS Polri 2023 Resmi Dibuka Mulai 24 Januari, Terbuka untuk Lulusan D4, S1 dan S2

Penulis: Daryono
Editor: bunga pradipta p
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pendaftaran SIPSS Polri 2023 dibuka.

TRIBUNNEWS.COM - Polri membuka pendaftaran calon perwira Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun 2023.

Pendaftaran SIPSS Polri Tahun 2023 dibuka mulai Selasa, 24 Januari hingga Minggu, 29 Januari 2023.

Pendaftaran dilakukan secara online di laman penerimaan.polri.go.id.

Dikutip dari laman Humas Polri, Senin (23/1/2023), dalam penerimaan SIPSS Tahun 2023 ini terdapat 100 orang yang akan diterima menjadi siswa SIPSS Polri 2023.

Baca juga: Saran Kakorlantas Polri: Mudik Lewat Jalur Pansela Sebaiknya Gunakan Kendaraan Roda Empat

Lowongan SIPSS Tahun 2023 ini terbuka untuk lulusan D4, S1 dan S2.

Peserta yang lolos nantinya akan menjalani pendidikan selama 6 bulan di Akpol Lemdiklat Polri Semarang, Jawa Tengah.

Persyaratan pendaftar

Untuk bisa mendaftar, terdapat sejumlah persyaratan baik itu persyaratan umum dan persyaratan khusus.

Adapun syarat umum pendaftar SIPSS Polri 2023 sebagai berikut:

1. WNI

2. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan YME

3. Setia kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

4. Berumur paling rendah 18 tahun

5. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba (surat keterangan bebas narkoba dari instansi yang berwenang)

6. Tidak sedang terlibat kasus pidana atau pernah dipidana karena melakukan suatu kejahatan yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan kepolisian (SKCK) dari Polres setempat

7. Berwibawa, jujur, adil dan berkelakuan tidak tercela

8. Bersedia di tempatkan di seluruh wilayah NKRI dan bersedia ditugaskan pada satker sesuai keahlian atau latar belakang program studinya. 

Baca juga: Dukung Polri Sikat Kejahatan Perbankan, BRI Proaktif Ungkap Pelaku Pembuat dan Penyebar APK Palsu

Selain syarat umum, calon pendaftaran juga harus memenuhi syarat khusus.

Syarat khusus dapat diakses di laman pendaftaran atau klik link ini

(Tribunnews.com/Daryono)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini