TRIBUNNEWS.COM - Berikut peringatan dini BMKG gelombang tinggi 1 Februari 2023.
Menurut prakiraan BMKG, Samudra Hindia Barat Bengkulu berpotensi terjadi gelombang tinggi hingga 6 meter.
Dikutip dari Instagram @infobmkg, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Utara - Timur dengan kecepatan angin berkisar 5 - 25 knot.
Sementara di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Barat - Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 5 - 25 knot.
Kecepatan angin tertinggi terpantau di Perairan P. Enggano, Perairan Barat Lampung, Perairan Banten, Perairan Selatan Jawa, Laut Natuna Utara, Laut Sulawesi, Perairan Kep. Sangihe hingga Kep. Talaud.
Berikut peringatan dini gelombang tinggi 1 Februari 2023:
Baca juga: Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Rabu, 1 Februari 2023: Jakarta Pusat Berawan di Pagi Hari
Wilayah Perairan dengan Tinggi Gelombang 4 - 6M
- SAMUDRA HINDIA BARAT KEP. MENTAWAI
- SAMUDRA HINIDA BARAT BENGKULU
- SAMUDRA HINDIA BARAT LAMPUNG
- SAMUDRA HINDIA SELATAN BANTEN
Wilayah Perairan dengan Tinggi Gelombang 1.25 - 2.5M
- PERAIRAN UTARA SABANG
- PERAIRAN BARAT ACEH