TRIBUNNEWS.COM - Simak sejarah Hari Membaca Nyaring Sedunia atau World Read Aloud Day.
Hari Membaca Nyaring Sedunia diperingati setiap hari Rabu pertama di bulan Februari tiap tahunnya.
Tahun 2023 ini, Hari Membaca Nyaring Sedunia jatuh pada tanggal 1 Februari 2023, besok.
Hari Membaca Nyaring Sedunia sebagai suatu ajakan membaca dan mempromosikan gerakan literasi, terutama pada anak-anak.
Dikutip dari badanbahasa.kemdikbud, membaca nyaring merupakan salah satu upaya untuk memenuhi hak asasi manusia dalam berliterasi, hal itu mampu mewujudkan manusia yang berkualitas.
Baca juga: Membaca Makna Keakraban Megawati dan Ganjar Pranowo di Semarang, Sinyal PDIP untuk Pilpres 2024?
Membaca nyaring ini, juga biasanya diadakan dalam sebuah komunitas yang berkegiatan bertukar cerita.
Selain itu, membaca nyaring bertujuan untuk meningkatkan motivasi anak-anak untuk ikut serta dalam membaca.
Sejarah Hari Membaca Nyaring Sedunia
Sejarah Hari Membaca Nyaring Sedunia atau World Read Aloud Day ini dicanangkan oleh LitWorld.
Litworld sendiri merupakan organisasi nirlaba yang bekerja di bidang pendidikan, terutama pada literasi termasuk membaca.
Misi utama dari Litworld adalah 'Memperkuat anak-anak dan komunitas melalui kekuatan cerita.'
Dikutip dari nationaltoday, membaca dengan suara keras dan nyaring telah terbukti bermanfaat bagi anak-anak untuk meningkatkan ejaan dan pengucapan kata-kata yang tepat.
Selain itu, membaca nyaring dapat meningkatkan ikatan sosial dan empati di mana pendengar berhubungan dengan karakter dalam cerita.
Diketahui, Litworld meluncurkan World Read Aloud Day atau Hari Membaca Nyaring Sedunia pertama untuk mempromosikan beragam suara serta narasi saat membaca.
Hingga kini, Hari Membaca Nyaring Sedunia dirayakan secara global setiap hari Rabu pertama di bulan Februari tiap tahunnya.
Baca juga: Sejarah Hari Hijab Sedunia yang Diperingati Setiap 1 Februari, Beserta Tema Hari Hijab Sedunia 2023
Linimasa Hari Membaca Nyaring Sedunia
- Tahun 3400-3100 SM: bangsa Sumeria kuno menemukan tulisan, dan diciptakannya tulisan.
- Tahun 868 M: saat itu diluncurkannya buku cetak modern pertama di dunia edisi Cina 'Diamond Sutra'.
- Tahun 1932: American Foundation of the Blind memproduksi buku audio untuk orang-orang tunanetra.
- Tahun 2010: di sinilah Hari Membaca Nyaring Sedunia atau World Read Aloud Day dimulai oleh LitWorld.
(Tribunnews.com/Pondra Puger)