TRIBUNNEWS.COM - Inilah susunan acara perayaan resepsi Hari Lahir (Harlah) 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, hari ini, Selasa (7/2/2023).
Jadwal acara bersejarah Resepsi Puncak Harlah 1 Abad NU 2023 hari ini dimulai pukul 00.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB, Rabu (8/2/2023) atau selama 24 jam.
Acara Resepsi Puncak Harlah 1 Abad NU 2023, dimulai dengan acara ritual NU yang berisi doa-doa dan selawatan.
Kemudian dilanjutkan dengan acara Resepsi Puncak Harlah 1 Abad NU, yang dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Hingga acara Panggung Rakyat dengan penampilan Maher Zein, Rhoma Irama, Slank dan ISHARI.
Simak jadwal Acara Resepsi Puncak Harlah 1 Abad NU 2023 selengkapnya, mengutip dari Surabaya.Tribunnews, berikut ini.
Baca juga: 50 Ucapan Selamat Harlah 1 Abad NU Tahun 2023, Dapat Dibagikan di WA, IG, Twitter dan FB
Jadwal Acara Resepsi Puncak Harlah 1 Abad NU 2023
Ritual NU (00.00-07.00 WIB)
Pukul 00.00-01.00 WIB: Lailatul Qiroah bersama KH Mutawakkil Alallah dan Prof. Dr. KH Said Agil Husin Al Munawar.
Pukul 01.00-02.00 WIB: Manakib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani bersama Maulana Syeikh As-Syarif Prof. Dr. Muhammad Fadhil Al-Jailani.
Pukul 02.00-03.00 WIB: Qiamulail bersama KHR Ahmad Azaim Ibrahimy dan Al Habib Luthfi bin Ahmad Al-Attas.
Pukul 04.00-05.00 WIB: Salat Subuh berjemaah bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.
Pukul 05.00-07.00 WIB: Selawatan bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.
Baca juga: Hadiri Perayaan 1 Abad NU di Sidoarjo, Jemaah Nahdlatul Ulama dari Lumajang Dikawal Polisi
Resepsi Puncak (07.20-10.40 WIB)
Pukul 07.20 - 08.00 WIB: Kehadiran Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana.
Pukul 08.00 - 08.08 WIB: Upacara Nasional diikuti oleh semua hadirin.
Pukul 08.08 - 08.13 WIB: Pembacaan ayat Suci Al-Quran
Pukul 08.13 - 08.18 WIB: Laporan Ketua Panitia, oleh Erick Thohir
Pukul 08.23 - 08.29 WIB: Ifititah Rais Aam K.H Miftachul Akhyar
Pukul 08.29 - 08.42 WIB: Pemutaran Video perjalanan 1 Abad NU
Pukul 08.32 - 08.42 WIB: Sambutan Ketua Umum PBNU
Pukul 09.10-09.20 WIB: Amanat Presiden Joko Widodo.
Pukul 09.20-09.50 WIB: Pembacaan rekomendasi Muktamar Fikih Peradaban.
Pukul 09.07-09.12 WIB: Ketua umum PBNU memberikan penghargaan kepada Grand Syeikh Al Azhar dan Sayyid Ahmad bin Muhammad Al Maliki
Pukul 09.12-09.17 WIB: ketua umum PBNU memberikan hasil muktamar peradaban kepada Presiden
Pukul 09.17-09.32 WIB: Presiden, Rais Aam dan Ketua Umum me-Launching Abda ke-2 NU dengan memukul bedug digital.
Pukul 09.50-10.15 WIB: Penampilan taru peraga banser serta paduan suara menyanyikan “Mars 1 Abad NU”, hingga “Berkibarlah Benderaku”.
Pukul 10.11-10.21 WIB: Pembacaan Doa penutup
Pukul 10.15-10.30 WIB: Pembacaan doa dan Presiden Joko Widodo bersama istri meninggalkan lokasi.
Pukul 11.00-18.00 WIB: NU Festival, Karnaval Budaya dan Nahdlatul Tujjar Fest
Baca juga: Jokowi, Megawati, dan Sejumlah Menteri Hadiri Resepsi 1 Abad NU, Erick Thohir di Barisan Banser
Panggung Rakyat (19.00-22.30 WIB)
Pukul 19.20-19.25 WIB: Pembukaan Acara dengan Indonesia Raya dengan penampilan Tohpati dan Dewa Bujana.
Pukul 19.25-19.35 WIB: Lagu Serenade
Pukul 19.35-19.45 WIB: Sambutan ketua panitia Harlah 1 Abad NU 2023
Pukul 19.50-23.45 WIB: Panggung hiburan dengan penampilan Maher Zain, Rhoma Irama, Slank, dan ISHARI
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)(Surya/Pipit Maulidiya)