News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ramadan 2023

6 Amalan di Malam Lailatul Qadar yang Bisa Dilaksanakan Umat Muslim

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Membaca Al-Quran merupakan amalan baik yang bisa dilaksanakan umat muslim di malam Lailatul Qadar.

TRIBUNNEWS.COM - Malam Lailatur Qadar disebut sebagai malam yang lebih baik dari seribu bulan.

Sebab, di waktu tersebut Al-Qur`an diturunkan ke langit bumi dalam jumlah dan bentuk yang utuh.

Malam Lailatul Qadar menjadi malam yang sangat diharapkan oleh umat Islam.

Pasalnya, di malam penuh kemuliaan itu, Allah SWT menjanjikan keberkahan dan kesejahteraan untuk hamba-Nya.

Amalan demi amalan dilakukan oleh umat Islam untuk meraih malam Lailatul Qadar yang disebut jatuh pada 10 hari terakhir di bulan Ramadhan.

Berikut amalan yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan pencarian malam Lailatul Qadar, dirangkum dari laman Baznas dan uinsgd.ac.id.

Baca juga: Kapan Terjadinya Malam Lailatul Qadar 2023? Berikut Cara Menghitung Perkiraan dan Tanda-tandanya

1. Melaksanakan shalat

Dalam pencarian malam Lailatul Qadar dianjurkan untuk memperbanyak shalat malam, seperti shalat tarawih, shalat taubat, shalat tasbih, shalat tahajud, shalat hajat, hingga shalat witir.

"Barang siapa melaksanakan shalat pada malam lailatul qadar karena iman dan mengharap pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni." (HR. Bukhari, no. 1901)

Dari hadits tersebut, kita mengetahui bahwa jika melaksanakan shalat pada malam Lailatul Qadar dapat memperoleh pahala dan ampunan dosa yang berlimpah.

2. Membaca Al-Qur`an

Tadarus Al-Qur`an juga bisa dilakukan mengingat ini merupakan salah satu ibadah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW di malam-malam bulan Ramadhan, termasuk di 10 hari terakhir ketika datangnya malam Lailatul Qadar.

3. Itikaf

Iktikaf adalah berdiam di dalam masjid dengan syarat tertentu dan niat beribadah semata-mata hanya untuk Allah SWT.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini