TRIBUNNEWS.COM - Simak waktu pelaksanaan dan tata cara melaksanakan shalat gerhana matahari, lengkap dengan bacaan niatnya.
Gerhana matahari hibrida merupakan fenomena astronomi yang cukup langka.
Mengutip dari brin.go.id, matahari hibrida dapat diamati di beberapa wilayah Indonesia pada hari ini, Kamis, 20 April 2023.
Gerhana matahari hibrida terjadi saat dalam satu waktu ada daerah yang mengalami gerhana matahari total dan ada pula yang mengalami gerhana matahari cincin.
Melansir kemenag.go.id, Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin mengajak umat Muslim untuk melakukan sholat sunnah gerhana matahari atau sholat kusuf.
Sholat kusuf ini dapat dilaksanakan pada waktu gehana matahari ini terjadi.
Baca juga: Bacaan Niat Sholat Gerhana Matahari atau Sholat Kusuf, Beserta Tata Cara Melaksanakannya
Tata Cara Sholat Gerhana Matahari atau Sholat Kusuf
Gerakan Sholat Gerhana Matahari
1. Membaca niat
2. Takbiratul Ihram
3. Membaca doa Iftitah
4. Membaca surat Al-Fatihah
5. Membaca surat lain dengan ayat yang panjang dan suara keras
6. Ruku sembari memanjangkan bacaannya dianjurkan dengan membaca tasbih 100 kali
7. Bangkit dari ruku (itidal)
8. Tidak langsung sujud namun kembali membaca Al-Fatihah dan surat dengan ayat yang lebih pendek
9. Kembali ruku dengan membaca tasbih selama 80 kali
10. Itidal
11. Sujud dengan membaca tasbih 100 kali seperti waktu ruku pertama
12. Duduk di antara dua sujud
13. Sujud kedua dengan membaca tasbih 80 kali selama ruku kedua
14. Duduk istirahat atau duduk sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua
16. Setelah membaca surat Al-Fatihah dianjurkan membaca surat An-Nisa pada rakaat pertama dan surat Al-Maidah pada rakaat kedua
17. Salam
Baca juga: 3 Cara Lihat Gerhana Matahari Hibrida pada 20 April 2023, Tanpa Menatap Langsung ke Matahari
Bacaan niat sholat kusuf
أُصَلِّيْ سُنَّةً لِكُسُوْفِ الشَّمْسِ رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Ushallî sunnatan likusûfisy syamsi rak’ataini lillâhi ta’âlâ
Artinya: “Saya niat shalat sunnah gerhana matahari dua rakaat karena Allah ta’âla.”
Bacaan Doa saat Terjadinya Gerhana Matahari
Alhamdulillah hamdan daaiman toohiron thoyyiban mubarokan fiih. Mil’ussamawati wa mil’ul ardhi wa mil’u maa baina huma, wa mil’u maa syi’ta min syai’in ba’du. Ahaqqo maa qoolal abdu, wa kunna laka abdun.
Artinya: "Segala puji bagi Allah, pujian murni, baik dan diberkati-Nya. Yang memenuhi langit dan memenuhi bumi dan memenuhi apa yang ada di antara mereka dan mengisi apa pun yang Anda inginkan. (Dia) yang paling berhak memanggil hamba dan kami semua adalah hamba."
Baca juga: Contoh Teks Khutbah Shalat Gerhana Matahari, Singgung Mitos di Zaman Rasulullah
Lokasi Terjadinya Gerhana Matahari Hibrida
Gerhana matahari total di Indonesia
- Pulau Biak, kontak awal gerhana di mulai pukul 12.20 WIT, puncak gerhana pukul 13.57 WIT.
Durasi puncak gerhana 1 menit 2 detik.
- Pulau Kisar, kontak awal terjadi pukul 11.47 WIT, puncak gerhana pukul 13.22 WIT.
Durasi puncak gerhana 1 menit 5 detik.
Gerhana matahari sebagian di Indonesia
- Aceh, puncak gerhana pukul 10.43 WIB
- Sumatra Utara, puncak gerhana pukul 10.24 WIB
- Sumatra Barat, puncak gerhana pukul 11.40 WIB
- Riau, puncak gerhana pukul 10.47 WIB
- Bengkulu, puncak gerhana pukul 10.41 WIB
- Jambi, puncak gerhana pukul 10.43 WIB
- Kepulauan Riau, puncak gerhana pukul 10.53 WIB
- Sumatra Selatan, puncak gerhana pukul 10.42 WIB
- Lampung, puncak gerhana pukul 10.41 WIB
- Bangka Belitung, puncak gerhana pukul 10.50 WIB
- Banten, puncak gerhana pukul 10.43 WIB
- DKI Jakarta, puncak gerhana pukul 10.45 WIB
- Jawa Barat, puncak gerhana pukul 10.43 WIB
- Jawa Tengah, puncak gerhana pukul 10.46 WIB
- DI Yogyakarta, puncak gerhana pukul 10.45 WIB
- Jawa Timur, puncak gerhana pukul 10.49 WIB
- Kalimantan Barat, puncak gerhana pukul 11.00 WIB
- Kalimantan Tengah, puncak gerhana pukul 11.00 WIB
- Kalimantan Selatan, puncak gerhana pukul 12.05 WITA
- Kalimantan Timur, puncak gerhana pukul 12.12 WITA
- Kalimantan Utara, puncak gerhana pukul 12.25 WITA
- Bali, puncak gerhana pukul 11.55 WITA
- Nusa Tenggara Barat, puncak gerhana pukul 11.58 WITA
- Nusa Tengga Timur, puncak gerhana pukul 12.02 WITA
- Sulawesi Barat, puncak gerhana pukul 12.14 WITA
- Sulawesi Selatan, puncak gerhana pukul 12.11 WITA
- Sulawesi Tengah, puncak gerhana pukul 12.22 WITA
- Sulawesi Tenggara, puncak gerhana pukul 12.18 WITA
- Gorontalo, puncak gerhana pukul 12.29 WITA
- Sulawesi Utara, puncak gerhana pukul 12.33 WITA
- Maluku Utara, puncak gerhana pukul 13.29 WIT
- Maluku, puncak gerhana pukul 13.24 WIT
- Papua Barat, puncak gerhana pukul 13.45 WIT
- Papua, puncak gerhana pukul 13.51 WIT.
(Tribunnews.com/Oktavia WW)