- Membersihkan rambut hingga ke sela-selanya.
- Menggosok seluruh anggota tubuh.
- Membilas tubuh seluruh tubuh menggunakan air mengalir dimulai dengan sisi kanan terlebih dahulu kemudian ke bagian tubuh sisi kiri.
Baca juga: Tata Cara Sholat Idul Fitri, Beserta Bacaan Niat sebagai Imam atau Makmum
Amalan Sunnah sebelum Sholat Idul Fitri
Dikutip dari laman Kemenag, terdapat sejumlah amalan sunnah yang dapat dilakukan sebelum sholat Idul Fitri, di antaranya:
1. Mengumandangkan Takbir
Mengumandangkan takbir di masjid-masjid, mushala, dan rumah-rumah pada malam hari raya.
Waktu yang dianjurkan untuk mengumandangkan takbir yakni sejak terbenamnya matahari sampai imam naik ke mimbar untuk berkhutbah pada pagi hari raya Idul Fitri.
Anjuran ini ditulis dalam Kitab Raudlatut Thalibin.
2. Mandi Sebelum Sholat Ied
Nabi selalu mandi sebelum berangkat ke tempat sholat Ied.
Hal tersebut selalu dilakukan sebelum sholat Idul Fitri maupun Idul Adha.
Dalam hadir riwayat Ibnu Majah, Nabi bersabda: " Dan dari Amdullah bin Abbas Raliyallahu Anhuma, ia berkata, 'Bahwasannya Nabi Sallallahu Alaihi wa Sallam mandi pada hari Idul Fitri dan Idul Adha."
3. Memakai Pakaian Terbaik dan Wewangian