News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

PPP Klaim Para Kiai Ingin Sandiaga Uno Resmi Jadi Kader

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Thomafi menyebut pihaknya bakal memantapkan bakal calon wakil presiden (bacawapres) Ganjar Pranowo pada bulan Juni 2023.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Thomafi mengeklaim jika sejumlah kiai menginginkan Sandiaga Uno atau Sandi segera secara resmi menjadi kader partainya.

"Para kiai juga kepengin Pak Sandi resmi bergabung sebagai kader PPP dan kami melihat Pak Sandi juga senang sepertinya," kata Arwani di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (24/5/2023).

Arwani menuturkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu sudah dianggap seperti keluarga PPP.

"Jadi Pak Sandi itu sudah seperti keluarga kami di PPP," ujarnya.

Menurutnya, Sandiaga Uno sering menghadiri kegiatan PPP beberapa bulan belakangan ini.

Karenanya, para kiai meminta agar kedekatan PPP dan Sandiaga Uno tak hanya sebatas kesamaan pikiran dan visi terkait Pemilu 2024. Namun, diminta menjadi kader PPP.

Sandiaga Uno memang belakangan digosipkan akan bergabung dengan PPP setelah undur diri dari Partai Gerindra.

Baca juga: Survei LSJ: Elektabilitas Sandiaga Uno Tertinggi Jadi Cawapres Dampingi Ganjar Pranowo

Namun sejauh ini mantan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu belum memutuskan untuk bergabung PPP.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini