News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ribun Peserta Ikuti Lomba Foto dan Video Taman Safari "Story of the Wild"

Editor: Brand Creative Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Antusiasme para peserta mengikuti lomba foto dan video Taman Safari Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM - Lomba foto dan video di Taman Safari Indonesia dengan tema Story of the Wild diikuti oleh ribuan peserta, Jumat (7/7/2023).

Menurut Vice Presiden Media Event and Digital Taman Safari, Alexander Zulkarnain, saat ini peserta yang ikut sudah hampir mencapai 3.000 peserta.

"Dari data terakhir kami cek kurang lebih sudah sekitar 2.500 peserta," ujarnya kepada wartawan, Jumat (7/7/2023).

Pihaknya menargetkan 5.000 peserta dapat mengikuti lomba yang sudah dilaunching sejak 10 Juni itu.

Sebab menurutnya pada lomba yang dihelat pada tahun ini ada kategori umum, yang mana kategori tersebut dapat diikuti oleh siapapun, baik itu jurnalis, pengujung atau siapapun yang menggemari dunia fotografi.

"Target peserta tahun ini minimal 5.000 peserta, karena tahun ini menambah kategori yaitu kategori umum, jadi para pengujung yang memfoto atau memvideokan dengan menggunakan handphone itu bisa dan yang pasti itu dipisah dengan kategori menggunakan kamera profesional," paparnya.

Hadiah yang disiapkan oleh pihak Taman Safari pun tidak main-main, beberapa hadiah utama seperti mobil listrik serta camera Canon sudah disiapkan oleh panitia.

"Jumlah hadiahnya tahun ini nambah dan beragam ada Monik listrik air ev dari Wuling, kamera Cannon dan totalnya ratusan juta. Hal ini bisa menambah antusiasme fotografer, videografer baik yang profesional maupun amatir untuk capture though your lens dengan tema kita dengan tema story of the wild," pungkasnya.

Untuk peserta yang ingin mendaftarkan hasil jepretannya bisa langsung submit ke website www.tamansafari.com/iapvc2022 sedangkan untuk video sendiri bisa unggah di akun Instagram pribadi masing-masing dengan menandai akun resmi Taman Safari @taman_safari.

Sementara itu untuk masa submissionnya sendiri akan ditutup pada 16 September 2023.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini