TRIBUNNEWS.com - Taruna blasteran Prancis-Indonesia, Enzo Zenz Allie (23), resmi dilantik menjadi Letnan Dua pada Rabu (26/7/2023).
Pelantikan Enzo ini berbarengan dengan 832 calon perwira remaja (capaja) dari TNI dan Kepolisian lainnya.
Acara pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap 833 capaja ini dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di halaman Istana Negara, Rabu.
Dikutip dari presidenri.go.id, para perwira itu terdiri dari lulusan Akademi Militer sebanyak 357 orang, lulusan Akademi AL sebanyak 94 orang, lulusan Akademi AU sebanyak 114 orang, dan lulusan Akademi Kepolisian sebanyak 268 orang.
Enzo yang kini resmi berpangkat Letnan Dua diketahui tergabung di Korps Infanteri TNI AD.
Baca juga: Enzo Taruna Keturunan Prancis yang Sempat Viral Kini Resmi Berpangkat Letda Korps Perhubungan TNI AD
Ia diketahui mendaftar sebagai Taruna Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah pada 2019 silam.
Kala itu, rekor Enzo saat mengikuti tes Samapta termasuk cemerlang.
Dikutip dari YouTube TNI AD, ia mampu berlari jarak 3 km dalam waktu 12 menit.
Selain itu, Enzo juga melakukan 19 kali pull up, 50 kali push up, dan 50 kali sit up, di mana masing-masing hanya membutuhkan waktu 60 detik.
Saat tes renang, Enzo hanya membutuhkan waktu satu menit saat menempuh jarak 50 meter.
Kemampuan atletiknya ini memang sudah terlatih sejak lama.
Menurut catatan YouTube TNI AD, Enzo pernah juara II lomba renang jarak 50 meter.
Lalu, ia juga menjadi juara I lari jarak 400 meter dan 800 meter di Kejuaraan Kabupaten.
Sosoknya Viral saat Mendaftar Taruna Akmil Magelang