Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bareskrim Polri sudah men-takedown akun YouTube DPR RI yang diretas sehingga menayangkan judi slot.
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan pemulihan terhadap akun YouTube tersebut.
"Sementara akun yang diretas sudah berhasil ditakedown dan saat ini dalam tahap pemulihan," kata Ramadhan kepada wartawan, Rabu (6/9/2023).
Saat ini, kata Ramadhan, pihaknya masih melakukan penyelidikan berkoordinasi dengan Kemenkominfo hingga Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) soal peretasan itu.
"Kami sampaikan tim dari Direktorat Tindak Pidana Siber sudah turun untuk melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut. beserta stakeholder siber, dalam hal ini dari BSSN dan juga dari Kominfo," katanya.
Sebelumnya, akun YouTube resmi DPR RI @DPRRIOfficial terkena hack dengan memposting video judi online sejak Rabu (6/9/2023) pagi.
Baca juga: Bareskrim Selidiki Peretasan Akun YouTube DPR yang Tayangkan Video Judi Slot
Berdasarkan pengamatan Tribunnews.com, akun YouTube DPR RI tersebut menampilkan live posting judi online.
Peretasan terhadap akun YouTube DPR itu sempat membuat geger warganet di media sosial khususnya X.
"Memang boleh akun YouTube DPR RI Live Streaming Slot Gini," cuit akun @Indo_NFT06.
"Channel YouTube DPR RI jadi siatan Kakek Zeus," tulis akun lain, @imronvandermeer.
Baca juga: Roy Suryo Kritik Buntut Lambatnya Pemulihan Akun YouTube DPR Diretas jadi Live Streaming Judi Slot
Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI langsung merespons insiden peretasan atau hack yang terjadi pada akun resmi DPR RI @DPRRIOffocial pada Rabu (6/9/2023).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar membenarkan kalau akun YouTube DPR RI diretas dengan menampilkan live streaming judi online.
"Untuk sementara terindikasi akun medsos Youtube DPR terkena 'hack', bahwa ada pihak lain yang masuk ke akun YouTube DPR dan mem-posting video judi online," kata Indra saat dikonfirmasi awak media, Rabu (6/9/2023).
Saat ini, Indra menyebut, sedang dilakukan penanganan dan pengecekan terhadap akun YouTube tersebut.
Kata Indra, pihaknya sudah menjalin koordinasi dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan Bareskrim Polri untuk memulihkan kembali akun YouTube DPR RI.
"Saat ini bersama Bareskrim dan BSSN kami masih fokus untuk recovery sistem dulu," kata dia.
Tak hanya itu, DPR RI juga telah meminta kepada pihak Google untuk bisa memulihkan akun DPR RI agar bisa login kembali.
"Langkah yang sudah kita ambil dari pagi tadi sudah menghubungi Google Indonesia untuk recovery akun YouTube DPR. Dari pihak Google sudah meneruskan ke Google pusat untuk pemulihan akun agar login akun tersebut dapat digunakan lagi oleh DPR," kata Indra.
Selain dari pihak luar, tim internal IT DPR juga kata dia, mengupayakan hal demikian yakni pemulihan akun.
"Sementara ini dari pihak IT internal Setjen juga melakukan recovery manual melalui online dari sistem Google secara mandiri," ujar Indra.