News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Marsda TNI Jemi Trisonjaya

Penulis: Rakli Almughni
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Marsda TNI Jemi Trisonjaya saat masih berpangkat Marsma.

TRIBUNNEWS.COM - Marsekal Muda atau Marsda TNI Jemi Trisonjaya adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam TNI Angkatan Udara (AU).

Di TNI AU, Marsda Jemi diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Koorsahli Kasau.

Jenderal bintang dua ini sudah menduduki posisi sebagai Koorsahli Kasau sejak 29 Maret 2023.

Sepanjang kariernya, Marsda Jemi juga pernah menjabat sebagai Wakabais TNI.

Jemi Trisonjaya lahir di Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 30 April 1967.

Ia merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1989.

Nama lengkapnya adalah Marsda TNI Jemi Trisonjaya, M.Tr (Han).

Baca juga: Marsda TNI I Wayan Sulaba

Baca juga: Marsda TNI Widyargo Ikoputra

Perjalanan Karier

Karier Marsda Jemi sudah malang melintang di dalam kemiliteran tanah air.

Berbagai jabatan strategis di institusi TNI AU sudah pernah diembannya.

Ia tercatat pernah menjabat sebagai Penerbang Skadron Udara 11, Komandan Skadron III Wing Karbol AAU, Danskadron I Wingkarbol AAU, dan Danlanud Manuhua Biak.

Selain itu, Jemi juga sempat menduduki posisi sebagai Kapusoyu Seskoau, Dankorsis Seskoau, Asops Kaskoopsau II, dan Koorspri Panglima TNI.

Kariernya makin cemerlang setelah ia didapuk menjadi Pangkosekhanudnas III pada tahun 2015.

Pada tahun 2016, jenderal asal Bandung ini ditunjuk untuk menjabat sebagai Kadispenau.

Dua tahun kemudian, ia dipercata untuk mengemban jabatan sebagai Kadisopslatau.

Baca Selanjutnya: Mayjen tni purn isdarmawan ganemoeljo

Baca Selanjutnya: Mayjen mochammad hasan

Setelah itu, Jemi diamanahkan untuk menjabat sebagai Wadanseskoau pada tahun 2019.

Pada tahun 2020, ia kemudian dimutasi menjadi Sekretaris Bais TNI.

Di tahun 2022, Jemi lalu dipercaya untuk menjabat sebagai Wakabais TNI.

Barulah pada tahun 2023, Marsda Jemi Trisonjaya diangkat sebagai Koorsahli Kasau.

Harta Kekayaan

Marsda Jemi tercatat memiliki total harta kekayaan senilai Rp. 4.410.000.000.

Hartanya itu tercatat dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkannya pada tanggal 8 Agustus 2023.

Berikut rincian lengkap harta kekayaan milik Marsda TNI Jemi Trisonjaya:

I. DATA HARTA

A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 2.890.000.000

Baca Selanjutnya: Letjen tni arif rahman

Baca Selanjutnya: Letjen tni alfred denny djoike tuejeh

1. Tanah Seluas 10 m2 di KAB / KOTA BANDUNG BARAT, HASIL SENDIRI Rp. 20.000.000

2. Tanah dan Bangunan Seluas 531 m2/200 m2 di KAB / KOTA BANDUNG BARAT, HASIL SENDIRI Rp. 900.000.000

3. Tanah Seluas 1359 m2 di KAB / KOTA BANDUNG BARAT, HASIL SENDIRI Rp. 300.000.000

4. Tanah dan Bangunan Seluas 200 m2/150 m2 di KAB / KOTA BANDUNG, HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000

5. Tanah Seluas 4010 m2 di KAB / KOTA SUBANG, HASIL SENDIRI Rp. 50.000.000

6. Tanah Seluas 2014 m2 di KAB / KOTA SUBANG, HASIL SENDIRI Rp. 30.000.000

7. Tanah Seluas 3890 m2 di KAB / KOTA SUBANG, HASIL SENDIRI Rp. 40.000.000

8. Tanah Seluas 350 m2 di KAB / KOTA BANDUNG, HASIL SENDIRI Rp. 150.000.000

9. Tanah dan Bangunan Seluas 30 m2/50 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000

10. Tanah dan Bangunan Seluas 25 m2/25 m2 di KAB / KOTA KOTA YOGYAKARTA , HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000

11. Tanah dan Bangunan Seluas 25 m2/25 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA PUSAT , HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 820.000.000

1. MOBIL, JEEP WRANGLER Tahun 2009, HASIL SENDIRI Rp. 450.000.000

2. MOBIL, TOYOTA HARTOP Tahun 1981, HASIL SENDIRI Rp. 10.000.000

3. MOBIL, JEEP CJ7 Tahun 1981, HASIL SENDIRI Rp. 30.000.000

4. MOBIL, HONDA HRV Tahun 2017, HASIL SENDIRI Rp. 220.000.000

5. MOBIL, LAND ROVER SERIES Tahun 1978, HASIL SENDIRI Rp. 110.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. ----

D. SURAT BERHARGA Rp. ----

E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 700.000.000

F. HARTA LAINNYA Rp. ----

Sub Total Rp. 4.410.000.000

II. HUTANG Rp. ----

III. TOTAL HARTA KEKAYAAN (I-III) Rp. 4.410.000.000

(tribunnews.com/Rakli Almughni)

Sumber: WIkipedia, E-LHKPN

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini