TRIBUNNEWS.COM - Gempa bumi magnitudo 5,1 mengguncang wilayah Jember, Jawa Timur, Minggu (1/10/2023), pukul 07.18 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan, pusat lokasi gempa berada di 284 kilometer barat daya Jember.
Tepatnya berada di 10.66 Lintang Selatan (LS) dan 113.12 Bujur Timur (BT).
"#Gempa Mag:5.1, 01-Oct-2023 07:18:42WIB, Lok:10.66LS, 113.12BT (279 km BaratDaya JEMBER-JATIM), Kedlmn:10 Km #BMKG
Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis @infoBMKG, Minggu pagi.
Baca juga: Google Rilis Sistem Peringatan Dini Gempa Bumi untuk Pengguna Android
Sebelumnya, BMKG merilis informasi gempa bumi di Jember, bermagnitudo 5,0 di akun Twitter (X).
Tak lama kemudian, BMKG kembali merilis data terbaru terkait besarnya magnitudo gempa.
BMKG menyebut, gempa tersebut, tidak berpotensi tsunami.
"#Gempa Mag:5.0, 01-Okt-23 07:18:41 WIB, Lok:10.69 LS,113.07 BT (284 km BaratDaya JEMBER-JATIM), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG," tulisnya.
Sebagai informasi, berikut skala MMI yang bisa dipelajari berdasarkan skala MMI, dilansir Bmkg.go.id:
MMI (Modified Mercally Intensity) digunakan untuk mengukur seberapa besar kerusakan yang ditimbulkan oleh gempa.
I MMI
Getaran gempa tidak dapat dirasakan kecuali dalam keadaan luarbiasa oleh beberapa orang.
II MMI