News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

CPNS 2023

Solusi Jika Lupa Password Login SSCASN untuk Cek Pengumuman Seleksi Administrasi

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023 dapat dicek melalui laman SSCASN. Lantas bagaimana jika lupa password saat login?

TRIBUNNEWS.COM - Hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK diumumkan besok Minggu, 15 Oktober 2023.

Pengumuman tersebut dapat dicek melalui laman SSCASN dengan login menggunakan NIK dan password.

Lantas, bagaimana solusinya jika lupa password?

Apabila lupa password, kamu bisa me-reset paswordmu dengan langkah sebagai berikut:

1. Buka terlebih dulu laman SSCASN untuk login;

2. Klik pada "Klik di sini untuk mereset password Anda", pada bagian bawah kolom login;

3. Kemudian, kamu akan dialihkan untuk mengisi data berikut:

- Nama lengkap;

- Nomor Induk Kependudukan (NIK);

- Nomor Kartu Keluarga (KK);

- Tempat Lahir;

- Tanggal Lahir;

- Pilih Pertanyan Pengaman Satu.

Solusi Jika Lupa Password Login SSCASN untuk Cek Pengumuman Seleksi Administrasi

4. Masukkan kode CAPTCHA;

5. Klik Submit;

6. Jika sudah berhasil mereset password, kamu dapat melakukan login kembali.

Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK

Berdasarkan seleksi sebelumnya, berikut cara cek hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK: 

1. Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/;

Laman sscasn.bkn.go.id. (sscasn.bkn.go.id)

2. Klik 'Masuk';

3. Login akun menggunakan NIK dan Password yang telah digunakan untuk mendaftar;

4. Halaman akan memunculkan tampilan Resume Pendaftaran;

5. Bagi peserta yang dinyatakan lulus atau memenuhi syarat seleksi administrasi, akan muncul pemberitahuan "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas" pada bagian bawah halaman .

Apabila peserta dinyatakan tidak lulus atau tidak memenuhi syarat lulus seleksi administrasi, maka akan muncul pemberitahuan "Mohon Maaf. Anda tidak lolos tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar".

6. Bagi peserta yang dinyatakan tidak lulus, akan mendapatkan kesempatan untuk mengajukan sanggah terhadap hasil seleksi.

Jadwal CPNS Terbaru

Jadwal seleksi CPNS 2023 ini tertuang dalam Surat BKN Nomor 9386/B-KS.04.01/SD/E/2023 tentang Penyesuaian Jadwal Pelaksaan Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun Anggaran 2023 yang dikeluarkan pada 9 Oktober 2023.

  1. Pengumuman Seleksi: 19 September s.d. 3 Oktober 2023
  2. Pendaftaran Seleksi: 20 September s.d. 11 Oktober 2023
  3. Seleksi Administrasi: 20 September s.d. 14 Oktober 2023
  4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 15 s.d. 18 Oktober 2023
  5. Masa Sanggah: 19 s.d. 21 Oktober 2023
  6. Jawab Sanggah: 19 s.d. 23 Oktober 2023
  7. Pengumuman Pasca Sanggah: 22 s.d. 28 Oktober 2023
  8. Penarikan data final: 29 s.d. 31 Oktober 2023
  9. Penjadwalan SKD CPNS: 1 s.d. 4 November 2023
  10. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 5 s.d. 8 November 2023
  11. Pelaksanaan SKD CPNS: 9 s.d. 18 November 2023
  12. Pengolahan Nilai SKD CPNS: 16 s.d. 19 November 2023
  13. Pengumuman Hasil SKD CPNS: 20 s.d. 22 November 2023
  14. Masa Sanggah: 23 s.d. 25 November 2023
  15. Jawab Sanggah: 23 s.d. 27 November 2023
  16. Pengolahan Nilai SKD CPNS Hasil Sanggah: 26 s.d. 30 November 2023
  17. Pengumuman Pasca Sanggah: 27 November s.d. 2 Desember 2023
  18. Pelaksanaan SKB CPNS Non CAT: 3 s.d. 22 Desember 2023
  19. Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT (Input Lokasi SKB): 3 s.d. 5 Desember 2023
  20. Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 6 s.d. 8 Desember 2023
  21. Penarikan data final: 9 s.d. 10 Desember 2023
  22. Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 11 s.d. 12 Desember 2023
  23. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 13 s.d. 15 Desember 2023
  24. Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 16 s.d. 22 Desember 2023
  25. Integrasi Nilai SKD dan SKB: 23 Desember 2023 s.d. 4 Januari 2024
  26. Pengumuman Kelulusan: 5 s.d. 12 Januari 2024
  27. Masa Sanggah: 13 s.d. 15 Januari 2024
  28. Jawab Sanggah: 13 s.d. 19 Januari 2024
  29. Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah: 15 s.d. 20 Januari 2024
  30. Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah: 16 s.d. 22 Januari 2024
  31. Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari s.d. 21 Februari 2024
  32. Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari s.d. 22 Maret 2024

(Tribunnews.com, Widya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini