TRIBUNNEWS.COM - Turnamen olahraga karyawan terbesar Kompas Gramedia (KG), Oetama Cup 2023, telah dibuka pada Selasa (7/11/2023).
Gelaran Oetama Cup 2023 bertema #BangkitkanSemangatJuara dan berlangsung mulai 31 Oktober - 24 November 2023.
Adapun untuk Opening Ceremony digelar di Lapangan Olahraga Kompas Gramedia, Palmerah.
Opening Oetama Cup 2023 ini, ditandai sirine yang dibunyikan CEO Kompas Gramedia Lilik Oetama, didampingi jajaran komisaris dan direksi Kompas Gramedia beserta perwakilan mitra.
Sebelum sirine dibunyikan, Manufacture Group Director Hari Susanto menyerahkan piala bergilir Oetama Cup kepada Lilik Oetama yang selanjutnya diserahkan kepada Ketua Persatuan Olahraga Karyawan (Porka) KG FX Endri Harmanto.
Group of Manufacture adalah juara umum Oetama Cup 2022.
Dengan demikian, piala bergilir siap diperebutkan kembali oleh 7 pilar bisnis Kompas Gramedia sebagai kontingen yang bertanding dalam gelaran Oetama Cup 2023.
Baca juga: Astra dan Kompas Gramedia Berkolaborasi Gelar Pameran Seni Rupa Bertajuk Indonesian Dream
Tahun ini, Oetama Cup 2023 mempertandingkan 10 cabang olahraga, yakni futsal, basket, tenis meja, petanque, catur, mancing, dan juga e-sport.
Pertandingan olahraga karyawan tahunan ini diharapkan mampu mempererat kebersamaan dan membakar semangat karyawan Kompas Gramedia untuk senantiasa bermental juara menghadapi berbagai tantangan.
“Turnamen olahraga karyawan Kompas Gramedia ini menjadikan momen yang sangat penting bagi kita semua."
"Momen ini selain menjadi sarana untuk membuat keakraban kita semua, juga menjadikan momentum semangat dalam menghadapi aneka perkembangan, aneka perubahan pasca pandemi dengan semangat juara,” ujar Ketua Porka KG, FX Endri Harmanto.
Gelaran Oetama Cup 2023 didukung oleh mitra Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Mewakili Bank BRI, Pemimpin Cabang BRI Jakarta Kota Ami Kurniawan dalam acara Opening Ceremony Oetama Cup 2023 mengungkapkan apresiasi atas pelaksanaan ajang olahraga Oetama Cup.
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya karena kami dilibatkan dalam aktivitas yang luar biasa ini, yaitu Oetama Cup. Kami berharap agenda-agenda seperti ini agenda rutin yang tentunya kami siap memberikan support dukungan agar bisa lebih semarak lagi,” ujarnya.