News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon KSAU Pengganti Marsekal Fadjar Mengarah ke 3 Nama: Mantan Ajudan Jokowi Paling Berpeluang

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon KSAU: Komandan Sesko (Dansesko) TNI Marsdya TNI Samsul Rizal; Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) Marsdya TNI Tedi Rizalhadi; dan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II Marsdya TNI Tonny Harjono.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga Perwira Tinggi (Pati) TNI AU berpeluang besar menjadi Kepala Staf TNI AU (KSAU) menggantikan Marsekal Fadjar Prasetyo akan memasuki masa purnabakti pada April 2024.

Dari sekian Pati bintang tiga TNI AU, tiga nama di bawah ini disebut memiliki peluang lebih besar dari "pesaing" lainnya.

Ketiga nama itu adalah:

  1. Komandan Sesko (Dansesko) TNI Marsdya TNI Samsul Rizal
  2. Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) Marsdya TNI Tedi Rizalhadi
  3. Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II Marsdya TNI Tonny Harjono.

Namun jika dirunut dari rekam jejak dan perjalanan karier, nama terakhir diyakini paling berpeluang. Simak penjelasan di bawah.

1. Komandan Sesko (Dansesko) TNI Marsdya TNI Samsul Rizal

Marsdya TNI Samsul Rizal saat ini menempati jabatan sebagai Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI (Dansesko) TNI sejak ditunjuk pada 17 Juli 2023.

Ia merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1990 dan berhasil meraih Adhi Makayasa, atau lulusan terbaik.

Pria kelahiran Karawang, Jawa Barat pada 23 Februari 1969 tersebut mengawali karier militernya sebagai penerbang jet tempur F-5 Tiger dengan call sign Hiraks.

Riwayat jabatan:

  • Komandan Lanud Iswahjudi (2017-2018);
  • Kaskoopsau I (2018-2019);
  • Staf Khusus Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) (2019-2020);
  • serta Dirlambangja Pusat Kelaikan Keselamatan Terbang dan Kerja TNI Angkatan Udara (Puslaiklambangjaau) tahun 2020
  • Pangkoopsud III (2021-2022),
  • Kepala Puslaiklambangjaau (2022)
  • Aspers Panglima TNI (2022-2023) 

2. Marsdya Tedi Rizalihadi

Tedi saat ini menjabat Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas).

Tedi merupakan alumni Akademi Angkatan Udara (AAU) 1991 dan penerbang tempur Hawk MK-53.

Riwayat jabatan:

  • Komandan Lanud Supadio (2014);
  • Komandan Denma Mabesau (2016)
  • Komandan Lanud Adi Sucipto (2019)
  • Kaskoopsau I (2019)
  • Waasops Panglima TNI (2020).
  • Pangkoopsau I (2021)
  • Komandan Kodiklatau (Dankodiklatau) pada 2022.

3. Marsdya TNI Tonny Harjono

Tonny dilantik sebagai Pangkogabwilhan II pada 8 Desember 2023.

Tonny lahir di Jakarta, 4 Oktober 1971 dan merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) pada tahun 1993.

Pesawat-pesawat tempur yang pernah diterbangkan olehnya ialah Pesawat jenis Hawk MK-53, F-16 Fighting Falcon, Sukhoi 27 dan Sukhoi 30.

Patut dicatat, sejak berpangkat Kolonel, Tonny banyak beririsan dengan kegiatan kepresidenan.

Pengamat militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi menyebut, Tonny memiliki peluang besar sebagai suksesor Fadjar.

“Bintang tiga termuda, penerbang tempur dan alumni AAU 1993. Ia dikabarkan sangat dekat dengan Presiden Joko Widodo, mulai dari ajudan presiden, Danlanud Adi Soemarmo Solo, Danlanud Halim hingga Sekretaris Militer Presiden,” kata Fahmi.

“Jika Jokowi menunjuknya sebagai KSAU dalam waktu dekat dan asalkan presiden mendatang tidak mengubah pola, Tonny juga bakal berpeluang cukup besar menjadi Panglima TNI di masa depan, mengingat masa aktifnya yang masih panjang, hingga Oktober 2029,” ucap Fahmi.

Riwayat jabatan

  • Ajudan Presiden RI Joko Widodo pada periode 2014-2016.
  • Danlanud Adi Soemarmo (2016-2018)
  • Danlanud Halim Perdanakusuma (2018-2020).
  • Sekretaris Militer Presiden (Sesmilpres) Kemsetneg RI (2020-2022).
  • Dankodiklatau (2022)
  • Pangkoopsudnas (2022-2023).

Selain tiga nama di atas masih ada sejumlah Pati bintang 3 lainnya yang juga berpeluang menggantikan Marsekal Fadjar. 

Mereka adalah:

Marsekal Madya TNI Andyawan Martono Putra

Alumni Akademi Angkatan Udara tahun 1989 tersebut adalah perwira tinggi TNI AU yang saat ini mengemban amanat sebagai Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Udara.

Sebelumnya, ia juga tercatat mengemban jabatan sebagai Pangkogabwilhan II.

Saat ini, pria kelahiran Malang itu tercatat berumur 56 tahun.

Marsekal Madya TNI Kusworo

Kuworo saat ini dipercaya mengemban amanat sebagai Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) atau Basarnas.

Alumni Akademi Angkatan Udara tahun 1988 tersebut berasal dari Korps Penerbang yang tercatat menerbangkan pesawat tempur Hawk Mk 53.

Kusworo saat ini berumur 57 tahun, berarti hanya punya masa dinas 1 tahun sebelum pensiun.

Marsekal Madya TNI Arif Mustofa

Saat ini Arif mengemban amanah sebagai Komandan Kodiklatau.

Arif juga pernah menjabat Deputi Bidang Koordinasi Komunikasi, Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam pada periode 2021 sampai 2023.

Saat ini, Arif tercatat berumur 56 tahun.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini