News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

HUT Ke-70 GMNI, Ini Pesan Prabowo-Gibran untuk Para Kader

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua umum GMNI Imanuel Cahyadi (kiri) saat bertemu dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto (kanan).

HUT Ke-70 GMNI, Ini Pesan Prabowo-Gibran untuk Para Kader

Nico Manafe/TRIBUNNEWS.COM

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden-Wakil Presiden terpilih Indonesia 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming memberi pesan untuk kader Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

Diketahui GMNI adalah salah satu organisasi mahasiswa terbesar di Indonesia. 

Organisasi tersebut pada 23 Maret lalu berulang tahun ke-70.

Baca juga: GMNI Apresiasi Dukungan Nyata Prabowo untuk Palestina: Bukan Sekadar Retorika

Dalam video yang beredar luas di media sosial, tampak Ketua Umum GMNI Imanuel Cahyadi dirangkul oleh Prabowo. 

Imanuel meminta Prabowo memberi pesan untuk para kader GMNI.

"Adakah pesan untuk temen-temen GMNI se-Indonesia?" tanya Imanuel dikutip dari video yang beredar, Senin (25/3/2024).

Prabowo lantas memberikan selamat untuk kader GMNI. Ia mengajak GMNI berjuang bersama agar Indonesia kuat.

"Selamat kawan-kawan GMNI, kita harus berjuang agar Indonesia kuat, berdiri diatas kaki kita sendiri," ujar Prabowo.

Pesan prabowo itu pun menjadi inspirasi untuk tema dies natalis ke 70 GMNI.

Seperti diketahui, tema dies natalis ke 70 GMNI adalah “Kobarkan Spirit Berdikari Sambut Indonesia Emas 2045”.

Prabowo turut mengajak kader GMNI berperan dalam menanggulangi kemiskinan di Indonesia.

"Mari (GMNI) membela rakyat kita, menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia," kata Prabowo.

Dalam video yang berbeda dan beredar luas, Gibran Rakabuming juga turut memberi pesan ke kader GMNI.

Sembari melambaikan tangan, Walikota Solo itu mendoakan GMNI agar selalu semangat. Selain itu Gibran mengajak GMNI untuk menjaga kerukunan Bangsa Indonesi.

"Temen-temen semua, sehat selalu, semangat selalu. (Ikut) jaga kerukunan," katanya.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini