Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan bakal memenuhi panggilan Mahkamah Konstitusi (MK) dalam sidang sengketa hasil Pilpres 2024.
Meski begitu, Risma belum mengetahui pertanyaan yang akan dilayangkan para hakim MK kepadanya.
"Ya datanglah, diundang kok, InsyaAllah. Aku ngomong apa ya, aku enggak tahu besok ngomong apa, ditanya apa belum tahu," ujar Risma di Kantor Kemensos, Jalan Salemba Raya, Jakarta, Kamis (4/4/2024).
Risma mengaku tidak melakukan persiapan khusus dalam menghadapi pemanggilan MK ini.
Mantan Wali Kota Surabaya ini mengaku akan menjawab segala pertanyaan dari Hakim MK.
"Enggak ada, enggak ada pokoknya ngomong kalau ditanya," ujar Risma.
Selain itu, Risma mengaku tidak ada arahan dari PDI Perjuangan dan Presiden Joko Widodo dalam menghadapi sidang ini.
"Enggak ada, enggak ada (arahan dari PDI-Perjuangan). Enggak ada, enggak ada (arahan dari Jokowi)," ujar Risma.
Sri Mulyani Datang Jika Ada Undangan Resmi
Hal senada juga diungkapkan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.
Dia mengatakan akan memenuhi panggilan jika ada undangan resmi.
"Kalau diundang ya kita datang. Kalau ada undangan resmi," kata Sri Mulyani kepada wartawan di Gedung AA Maramis, Jakarta, Selasa (2/4/2024).
Muhadjir Batalkan ke Mesir
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengatakan telah menerima undangan dari Mahkamah Konstitusi (MK) untuk hadir dalam sidang sengketa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Ia mengaku menerima undangan tersebut pada Selasa (2/4/2024) malam.
Muhadjir menyatakan siap menghadiri sidang sengketa Pilpres tersebut.