Inilah cara cek penerima bansos Kemensos melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id:
- Akses situs cekbansos.kemensos.go.id atau klik link ini.
- Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
- Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP.
- Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.
- Jika huruf kode kurang jelas, klik icon Refresh untuk mendapatkan huruf kode baru.
- Klik tombol CARI DATA.
- Situs akan memunculkan hasil pencarian apakah nama Anda masuk dalam daftar sebagai KPM
Catatan: Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM sesuai wilayah yang diinputkan.
Jadwal Pencairan BLT MRP Rp 600 Ribu
Masih dalam sidang di MK tersebut, Airlangga juga sempat membocorkan jadwal pencairan BLT MRP Rp 600 ribu.
Ia mengatakan, pencairan BLT MRP Rp 600 ribu ditargetkan terjadi pada semester I 2024.
"Di tahun 2024, terdapat BLT Mitigasi Risiko Pangan yang ditargetkan terealisasi di semester I 2024," kata dia.
Ketua Umum Partai Golkar itu tidak memberikan jadwal atau tanggal yang pasti mengenai pencairan BLT MRP Rp 600 ribu.
Selain itu, Airlangga merevisi durasi atau periode BLT MRP Rp 600 ribu.
Sebelumnya, ia mengatakan, durasi BLT MRP Rp 600 ribu adalah Januari-Maret 2024.
Kini durasi atau periode BLT MRP Rp 600 ribu menjadi April-Juni 2024.
Nah, merujuk pada pernyataan Airlangga di atas, maka jadwal pencairan BLT MRP 2024 secepat-cepatnya adalah bulan April 2024 hingga paling lama, Juni 2024.
Pada penyalurannya nanti, setiap KPM akan mendapatkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 200 ribu per bulan.
Namun untuk efektivitas, penyaluran BLT MRP akan disalurkan sekaligus untuk tiga bulan sehingga total BLT MRP yang diterima adalah Rp 600 ribu.
BLT MRP Rp 600 ribu akan disalurkan oleh Kemensos dengan estimasi kebutuhan anggaran sekira Rp 11,3 triliun.
Airlangga juga mengatakan, BLT MRP Rp 600 ribu termasuk dalam program perlindungan sosial (perlinsos) pada kondisi tertentu.
Sama seperti Bansos Paket Sembako PPKM, Bantuan Subsidi Upah, hingga Bantuan Pelaku Usaha Mikro yang disalurkan pemerintah di masa pandemi Covid-19.
Selain BLT MRP Rp 600 ribu, pemerintah juga telah menyalurkan dua bansos lain untuk menghadapi risiko global yaitu BLT El Nino dan Bantuan Pangan berupa beras 10 kg.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)