Pada 2017, Ahmad Dhani terjun ke politik menjadi calon Wakil Bupati Bekasi.
Namun pasangan Saduddin-Ahmad Dhani kalah dari petahana, Neneng Hasanah Yasin-Eka Supria Atmaja.
Setahun kemudian, Ahmad Dhani terjerat kasus ujaran kebencian dan pencemaran nama baik.
Ahmad Dhani dinyatakan bersalah oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dan menjalani hukuman.
Setelah melalui banding dengan masa tahanan yang dipangkas, Ahmad Dhani akhirnya bebas pada 2019.
Pada Pemilu 2024 ini Ahmad Dhani terpilih jadi Anggota DPR RI dari Partai Gerindra daerah pemilihan Jawa Timur.