News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lowongan Kerja

Lowongan Kerja Pramugara dan Pramugari KAI Services, Lulusan SMA Sederajat Bisa Daftar

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pramugari Kereta Api - KAI Services buka lowongan kerja posisi pramugara dan pramugari, lulusan SMA Sederajat bisa daftar, batas pendaftaran 7 Juli 2024.

TRIBUNNEWS.COM - PT Reska Multi Usaha atau KAI Services tengah membuka lowongan pekerjaan untuk posisi daily worker pramugara dan pramugari.

Lowongan kerja pramugara dan pramugari KAI Services ini terbuka bagi pria dan wanita lulusan pendidikan minimal SMA/sederajat.

Pelamar wanita wajib memenuhi persyaratan tinggi badan 160 cm, sedangkan untuk pria 170 cm.

Periode pendaftaran lowongan kerja pramugara dan pramugari KAI Services ini dibuka hingga 7 Juli 2024.

Registrasi dilakukan melalui laman karir.reska.id.

Kualifikasi Pelamar

Mengutip informasi dalam unggahan akun Instagram resmi Reska Career, berikut ini kualifikasi pelamar lowongan kerja pramugara dan pramugari KAI Services:

  • Pria dan Wanita;
  • Berpenampilan menarik;
  • Usia 18 dan maksimal 27 tahun;
  • Pendidikan minimal SMA/Sederajat (Tataboga, Pariwisata, Perhotelan, Penerbangan dan Marketing);
  • Tinggi badan minimal pria 170 cm dan wanita 160 cm dengan postur proposional;
  • Sehat jasmani dan rohani berdasarkan dari Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/Rumah Sakit (Tidak buta warna);
  • Tidak menggunakan kacamata dan kawat gigi;
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja dibidang F&B Industry, Hospitality, Beauty Advisor dan Marketing;
  • Diutamakan memiliki spesifikasi kompetensi seperti services excellence, handling complaint, selling skill, communication skill, initiativeness and creative thinking;
  • Wajib Memiliki HP Android.

Berkas Lamaran

Adapun berikut ini berkas persyaratan pendaftaran lowongan kerja pramugara dan pramugari KAI Services:

  • Fotokopi KTP;
  • Fotokopi NPWP;
  • Fotokopi kartu keluarga terbaru;
  • Surat keterangan sehat yang diterbitkan oleh Klinik/Rumah Sakit (asli);
  • Surat Lamaran Kerja yang sudah ditandatangani (asli);
  • Daftar riwayat hidup/Curriculum Vitae (asli);
  • Fotokopi SKCK yang masih berlaku dan sudah dilegalisir;
  • Foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar background warna merah;
  • Foto Full Body Background Putih;
  • Fotokopi Ijazah terakhir;
  • Fotokopi kartu BPJS Kesehatan;

Seluruh dokumen dimasukkan dalam 1 (satu) map snelhecter dan dibawa pada saat pemanggilan.

Informasi lebih lanjut mengenai lowongan kerja Pramugara dan Pramugari Kereta Api, klik di sini.

Baca juga: Lowongan Kerja Ombudsman RI untuk Lulusan D4 S1 S2, Buka 128 Formasi Calon Asisten

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini