News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cerita Peraih Adhi Makayasa Akmil 2024, Terharu Dengar Tangis Ibunya Hingga Keinginan Masuk Kopassus

Penulis: Gita Irawan
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Perwira Remaja TNI AD Peraih Adhi Makayasa Abituren Akmil 2024 Letnan Dua Infanteri I Made Aditya Wahyu Palguna di Mabes TNI AD Jakarta Pusat pada Selasa (16/7/2024).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Letnan Dua Infanteri I Made Aditya Wahyu Palguna mengaku tak pernah menyangka akan meraih gelar lulusan terbaik di Akademi Militer.

Ia mengaku bangga dan terharu ketika Presiden Joko Widodo menyematkan pangkat di pundaknya saat melantik dirinya dan ratusan Perwira Remaja TNI- Polri lainnya di Istana Negara Jakarta pada Selasa (16/7/2024).

Baca juga: Kisah I Made Aditya Wahyu Palguna, Peraih Adhi Makayasa 2024 Akmil, Pernah Ternak Babi saat Sekolah

Kebanggaan tersebut bukan tanpa sebab melainkan karena tidak ada keluarganya yang berasal dari kalangan militer maupun Aparatur Sipil Negara (ASN).

Hal itu diungkapkannya saat ditemui usai mengikut tradisi penerimaan Perwira Remaja TNI AD Abituren Akmil TA 2024 di Markas Besar TNI AD Jakarta Pusat pada Selasa (16/7/2024).

"Di sini saya bisa mengantarkan dengan haru nama saya sendiri, nama keluarga, nama dusun saya, nama desa dan khususnya nama Bali dan TNI Angkatan Darat," kata Aditya.

Baca juga: Prabowo Kilas Balik Kebersamaan dengan SBY di Akmil: Pak SBY Taruna Terbaik, Saya Taruna Nakal

Tak hanya dirinya, Aditya pun mengungkapkan kedua orang tuanya tak menyangka ia akan meraih Adhi Makayasa Akmil 2024.

Bahkan, kata dia, kedua orang tuanya mendengar pertama kali bukan dari dirinya melainkan dari orang tua temannya.

Ia baru mengabari ibunya justru setelah mendapatkan surat keputusan resmi terkait prestasinya tersebut.

"Kemudian ibu saya, pas saya telpon, ibu saya menangis, terharu, bangga, campur aduk dengan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena saya yang bukan dari keluarga apa-apa, keluarga siapa-siapa, bisa menjadi yang terbaik khususnya bagi TNI AD melalui Akademi Militer," kata dia.

Aditya bercerita kedua orang tuanya sehari-hari bekerja di sektor swasta bidang pariwisata.

Awalnya, kata dia, kedua orang tuanya mengarahkan dia untuk sekolah kedokteran.

Namun, ia mengaku bukan seorang kutu buku dan tidak terlalu sering belajar serta tumbuh sebagaimana anak-anak pada umumnya.

Sehingga menurutnya dengan masuk tentara dirinya mungkin bisa mengubah derajat keluarganya yang tidak ada dari kalangan militer maupun ASN.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini