TRIBUNNEWS.COM - Simak contoh penulisan surat izin untuk tidak masuk sekolah dalam artikel ini.
Ada berbagai keadaan di mana seorang siswa maupun siswi tidak bisa selalu mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah.
Penyebab tidak masuk sekolah tersebut bermacam-macam, bisa karena sakit, acara keluarga, keadaan darurat, dan sebagainya.
Namun, untuk tidak masuk sekolah para peserta didik perlu untuk membuat surat izin agar dalam presensi tidak kosong.
Berikut adalah contoh struktur penulisan surat izin tidak masuk sekolah yang dapat dijadikan referensi.
Contoh surat izin karena sakit
Jakarta, 22 Agustus 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Wali Kelas XI IPA
(Nama sekolah)
(Alamat sekolah)
Perihal: Izin tidak masuk sekolah karena sakit.
Dengan hormat,
Saya selaku orang tua dari:
Nama anak:
Kelas:
Alamat:
Menginformasikan hari ini anak saya tidak bisa mengikuti pembelajaran di sekolah karena sedang sakit diare. Untuk itu saya mohon bapak/ibu wali kelas dapat memberikan izin tersebut.
Baca juga: Contoh Surat Undangan 17 Agustus Formal dan Informal untuk Rapat Persiapan hingga Malam Tirakatan
Demikian surat izin ini saya buat atas perhatian dan izin yang diberikan, saya ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Tanda tangan
Nama orang tua