News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

DPR Rapat Bahas Kewarganegaraan RI untuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, berfoto bersama dengan dua calon pemain naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi III DPR RI menggelar rapat kerja (raker), membahas permohonan pertimbangan pemberian Kewarganegaraan Republik Indonesia atas nama Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Rapat dipimpin Wakil Ketua Komisi III DPR Pangeran Khairul Saleh, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (17/9/2024).

"Agenda rapat pada hari ini, yaitu pertama penjelasan pemerintah terhadap permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan Indonesia. Kedua tanya jawab, kesimpulan dan penutup," kata Pangeran.

Adapun Mees Hilgers dan Eliano Reijnders merupakan calon pemain sepak bola naturalisasi Indonesia.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders tidak hadir dalam rapat tersebut.

Turut hadir dalam rapat tersebut Menpora Dito Ariotedjo, Menteri Hukum dan HAM Supratman Andi Agtas, dan Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Sebagai catatan, kedua pemain tersebut saat ini bermain di Eredivisie (Liga 1 Belanda).

Mees Hilgers merupakan bek tengah berusia 23 tahun yang saat ini membela FC Twente.

Sementara itu, Eliano Reijnders juga seorang pemain bertahan yang juga berusia 23 tahun dan bisa bermain lebih dari satu posisi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini