News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PPPK 2024

Tugas dan Gaji PPPK Kemenparekraf 2024, Tertinggi Rp9.286.100

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Febri Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengumuman PPPK Kemenparekraf 2024 - PPPK Kemenparekraf 2024 buka sebanyak 809 formasi jabatan, simak inilah tugas dan rentang gaji/penghasilan PPPK Kemenparekraf 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.

Diketahui, jumlah kebutuhan PPPK Kemenparekraf 2024 sebanyak 809 formasi jabatan.

Adapun total 809 formasi PPPK Kemenparekraf 2024 tersebut terbagi menjadi dua yakni, PPPK Tenaga Teknis sejumlah 807 dan PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 2 formasi.

Proses pendaftaran PPPK Kemenparekraf 2024 dilakukan secara online melalui laman https://sscasn.bkn.go.id.

Peserta PPPK Kemenparekraf 2024 yang lolos hingga tahap akhir akan mendapat gaji dengan nominal yang berbeda-beda berdasarkan jabatan yang diisi.

Deskripsi Pekerjaan dan Gaji PPPK Kemenparekraf 2024

1. Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Mengidentifikasi, Menyusun, Mengkompilasi, Menyebarluaskan Informasi, Melakukan Pendampingan dan Pemetaan Strategi, Promosi, dan Penyelenggaraan Event Daerah

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

2. Analis Hukum Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Analisis dan Evaluasi di Bidang Peraturan Perundang-Undangan dan Hukum yang Tidak Tertulis, Permasalahan Hukum, Pengawasan Pelaksanaan Peraturan Perundang-Undangan Dokumen Perjanjian dan Pelaksanaan Perjanjian Pelayanan Hukum, Perizinan, Informasi Hukum dan Advokasi Hukum

Baca juga: Gaji PPPK MPR 2024 Lulusan SD SLTA D3 S1, Terendah Rp4.000.000 dan Tertinggi Rp7.000.000

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

3. Analis Kebijakan Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kajian dan Analisis Kebijakan pada Jenjang Analis Kebijakan Ahli Pertama Berdasarkan Peraturan Perundang-Undangan dan Pedoman Teknis yang Berlaku dalam Rangka Menghasilkan Saran Kebijakan yang Berkualitas, Meningkatan Kinerja Organisasi, dan Menyelesaikan Permasalahan Publik

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

4. Analis Pengembangan Kompetensi Asn Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Pengelolaan Sistem Sdm Aparatur Melalui Kegiatan Perumusan, Analisis, Evaluasi, Pengembangan, Asistensi, Konsultasi dan Penyusunan Saran Kebijakan dalam Konteks Kebutuhan Serta Kepentingan Terbaik Organisasi Sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan dan Praktik SDM Profesional Mutakhir

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

5. Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Pengelolaan Sistem Sdm Aparatur Melalui Kegiatan Perumusan, Analisis, Evaluasi, Pengembangan, Asistensi, Konsultasi dan Penyusunan Saran Kebijakan dalam Konteks Kebutuhan Serta Kepentingan Terbaik Organisasi Sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan dan Praktik SDM Profesional Mutakhir

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

6. Arsiparis Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pengelolaan Arsip Dinamis, Pengelolaan Arsip Statis, Pembinaan dan Pengawasan Serta Pengolahan dan Penyajian Arsip Menjadi Informasi Sesuai Prosedur dan Ketentuan yang Berlaku agar Mendukung Tertib Arsip

Gaji/Penghasilan: Rp 8.081.650 - Rp 8.821.650

7. Arsiparis Terampil

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Pengelolaan Arsip Dinamis, Pengelolaan Arsip Statis, Pembinaan Kearsipan dan Pengolahan dan Penyajian Arsip Menjadi Informasi

Gaji/Penghasilan: Rp 6.507.600 - Rp 7.247.600

8. Dosen Asisten Ahli

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Pengajaran, dan Pengabdian pada Masyarakat) di Perguruan Tinggi

Gaji/Penghasilan: Rp 8.546.100 - Rp 9.286.100

9. Instruktur Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Pendampingan dan Pengelolaan Laboratorium yang Meliputi Perencanaan,Pengoperasian Peralatan dan Penggunaan Bahan dalam Pelaksanaan Kegiatan Praktikum Laboran Bersama Dosen dan Mahasiswa.

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

10. Operator Layanan Operasional

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pengoperasian Layanan Teknis

Gaji/Penghasilan: Rp 5.139.188 - Rp 5.839.188

Baca juga: PPPK Kemendag 2024: Syarat Umum, Syarat Khusus, Dokumen yang Diunggah, dan Gaji

11. Penata Layanan Operasional

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Tata Kelola Layanan Teknis

Gaji/Penghasilan: Rp 6.603.200 - Rp 7.303.200

12. Pengadministrasi Perkantoran

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Dukungan Administrasi Perkantoran, Pemerintahan, dan Pelayanan Publik (Customer Service)

Gaji/Penghasilan: Rp 5.139.188 - Rp 5.839.188

13. Pengelola Layanan Operasional

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pengelolaan Layanan Teknis

Gaji/Penghasilan: Rp 5.855.404 - Rp 6.555.404

14. Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Sesuai dengan Peraturan Perundang-Undangan

Gaji/Penghasilan: Rp 8.054.650 - Rp 8.794.650

15. Perencana Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Perencanaan Pembangunan di Instansi Pusat pada Jenjang Ahli Pertama Berdasarkan Peraturan dan Kebijakan yang Berlaku dalam Rangka Mencapai Tujuan yang diinginkan, derta Pengendalian, Pemantauan, dan Penilaian Atas Perkembangan Hasil Pelaksanaannya yang dilakukan Secara Sistematis dan Berkesinambungan

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

16. Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pelayanan Informasi dan Kehumasan, Meliputi Perencanaan, Pelayanan Informasi dan Kehumasan, Hubungan Eksternal dan Internal, Audit Komunikasi Kehumasan serta Pengembangan Pelayanan Informasi dan Kehumasan

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

17. Pranata Hubungan Masyarakat Terampil

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan Kegiatan Pelayanan Informasi dan Kehumasan, Meliputi Perencanaan, Pelayanan Informasi dan Kehumasan, Hubungan Eksternal dan Internal, Audit Komunikasi Kehumasan serta Pengembangan Pelayanan Informasi dan Kehumasan.

Gaji/Penghasilan: Rp 6.517.600 - Rp 7.257.600

18. Pranata Komputer Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Teknologi Informasi Berbasis Komputer yang Meliputi Tata Kelola dan Tata Laksana Teknologi Informasi, Infrastruktur Teknologi Informasi, serta Sistem Informasi dan Multimedia

Gaji/Penghasilan: Rp 8.101.650 - Rp 8.841.650

19. Pranata Laboratorium Pendidikan Ahli Pertama

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Pengelolaan Laboratorium yang Meliputi Perencanaan,Pengoperasian Peralatan dan Penggunaan Bahan, Pemeliharaan/Perawatan Peralatan dan Bahan, Pengevaluasian Sistem Kerja dan Pengembangan Kegiatan Laboratorium.

Gaji/Penghasilan: Rp 6.300.000 - Rp 7.100.000

20. Pranata Sumber Daya Manusia Aparatur Terampil

Deskripsi Pekerjaan: Melaksanakan Kegiatan Penataan Administrasi Pengelolaan dan Pelayanan Kepegawaian Aparatur Sipil Negara

Gaji/Penghasilan: Rp 6.457.600 - Rp 7.257.600

Adapun periode pendaftaran PPPK Kemenparekraf 2024 bagi Pelamar Kategori Eks Tenaga Honorer (Eks THK-II) dan Tenaga Non ASN yang telah terdata dalam Pangkalan Data (Database) BKN dan masih aktif bekerja di BNN dibuka mulai 1 sampai 20 Oktober 2024. 

Sementara pendaftaran bagi Pelamar Kategori Tenaga Non-ASN yang aktif bekerja di BNN paling sedikit 2 (dua) tahun terakhir baru akan dibuka pada 17 November sampai 31 Desember 2024 mendatang.

Informasi selengkapnya terkait seleksi PPPK Kemenparekraf 2024 klik di sini.

(Tribunnews.com/Latifah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini