News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemerintahan Jokowi Berakhir

Serba-serbi Jelang Kepulangan Jokowi ke Solo, 5 Pertunjukan Disiapkan hingga Ucapan Lewat Videotron

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Nanda Lusiana Saputri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo (Jokowi). Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan pulang ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah, pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Pemerintah Kota (Pemkot) Solo menyebar sejumlah baliho dan videotron di sejumlah titik untuk menyambut Jokowi. 

Menurut Penjabat (Pjs) Wali Kota Solo, Dhoni Widianto, hal itu sebagai bentuk penghormatan atas pengabdian Jokowi.

Sejumlah baliho dan videotron yang disiapkan menggunakan tema sama, yakni ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Jokowi.

“Videotron di Surakarta yang menjadi kewenangan kami. Tentu kegiatan ini dalam rangka penghormatan kami kepada beliau. Konsepnya tentu ucapan terima kasih ya,” ungkapnya.

Pantauan TribunSolo.com Jumat (18/11/2024), baliho dan videotron telah terpasang dengan ucapan “Sugeng Rawuh", dilengkapi foto Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana.

Videotron telah terpasang di Manahan dan depan Kantor DPRD Surakarta. 

Ada pula baliho di persimpangan di dekat kediaman Jokowi, Jalan Adi Sucipto, dan beberapa titik lain.

Lebih lanjut, Dhoni mengatakan, pihaknya juga berencana melakukan penyambutan meski hanya sederhana. 

"Kami dari Pemkot Solo dalam rangka penghormatan beliau atas jasa-jasa sebagai Presiden RI selama 10 tahun tentu kami akan melakukan penyambutan secara sederhana."

"Ada beberapa yang perlu kita lakukan dengan pemasangan videotron dalam rangka ucapan terima kasih,” jelasnya.

Diketahui, Jokowi diperkirakan sampai di Bandar Udara (Bandara) Adi Soemarmo, Kabupaten Boyolali sekitar pukul 16.00 WIB, Minggu.

Terkait hal ini, Polresta Solo tentu sudah melakukan antisipasi. 

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi, mengungkapkan pihaknya akan menyiagakan sejumlah personel untuk menyambut kepulangan Presiden Jokowi pada Minggu (20/10/2024) mendatang. 

“Kita mengantisipasi jika ada antusias masyarakat menyambut kepulangan beliau Polresta Surakarta telah menyiapkan langkah pengamanan,” ucapnya di Mapolresta Solo, Kamis (17/10/2024).

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sejumlah Pertunjukkan Disiapkan Untuk Sambut Kepulangan Jokowi ke Solo

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Malvyandie Haryadi, TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini