News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

3 Sosok Stafsus Gibran yang Sudah Diumumkan: Tina Talisa, Achmad Adhitya, dan Suwardi

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejauh ini Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka telah menunjuk tiga orang sebagai Staf Khusus (Stafsus) Wapres, yaitu Tina Talisa, Achmad Adhitya, dan Suwardi.

Selain itu, Achmad Aditya merupakan Direktur Eksekutif Solo Technopark.

Dikutip dari Kompas, Adhitya yang merupakan lulusan Universitas Leiden Belanda ini juga aktif di Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) sebagai Ketua Departemen Inovasi dan Transformasi Digital.

Achmad Adhitya juga menjabat Wakil Ketua IDST The Habibie Center

Sementara itu dilihat dari akun LinkedIn miliknya, Achmad Adhitya pernah menjabat Ketua Tim Kerja Akselerasi Kampus Merdeka Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada 2020-2021.

Dikutip dari laman Universitas Brawijaya, Achmad Adhitya lahir di Lampung, 13 Oktober 1979.

Achmad Adhitya mengambil studi S-1 di Teknik Sipil Universitas Brawijaya, Malang; S-2 Universitas Kiel, Jerman, bidang geologi kelautan; dan S-3 di Universitas Leiden, Belanda, bidang kelautan dengan beasiswa dari Royal Academiy of Science.

Suwardi

Suwardi merupakan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo.

Suwardi menjabat Dekan FISIP Unisri periode 2023-2027.

Pengamat politik dari Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, Suwardi (IST)

Rencananya Suwardi akan mengundurkan diri dari jabatan Dekan seusai ditunjuk sebagai Stafsus Wapres.

Meski begitu, dirinya tetap menjadi dosen.

Suwardi dikenal sebagai pengamat politik yang kerap membuat survei-survei politik di Kota Surakarta hingga tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Penunjukan Suwardi berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) RI No 83/M Tahun 2024 tentang Pengangkatan Staf Khusus Wakil Presiden Periode 2024-2029 tertanggal 29 November 2024.

Suwardi mengatakan dalam waktu dekat dirinya akan mendapat pengarahan dari Gibran.

"Yang menyampaikan (penunjukan sebagai stafsus) tidak Mas Wapres sendiri. Ketika Keppres-nya sudah terbit, sudah ditandatangani oleh Presiden maka saya kemudian dibari tahu oleh ajudan bahwa dalam waktu dekat diminta untuk ke Jakarta memperoleh pengarahan Mas Wapres," kata Suwardi, dikonfirmasi Tribunnews, Selasa (10/12/2024).

(Tribunnews.com/Gilang Putranto, Rizki Sandi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini