Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasriyani Latif
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR -- PT Kars Inti Amanah (Kalla KIA) selaku main diler mobil KIA untuk wilayah Sulawesi menjadwalkan peluncuran MPV terbaru KIA, All New Carens di Makassar. Acara perkenalan model baru KIA itu rencananya berlangsung di Mall Ratu Indah (MaRI) Makassar pada pekan pertama Juli 2013.
Direktur Kalla KIA, Fajriaty MC Bhuana, mengatakan, Makassar menjadi kota pertama peluncuran All New Carens setelah launching nasional yang digelar di Jakarta pada awal Juni ini. "All New Carens hadir memenuhi harapan keluarga Indonesia yang menginginkan kendaraan yang sangat mengedepankan kenyaman, gaya, performa, dan teknologi canggih pada kendaraan," katanya di Makassar, Rabu (12/6/2013).
Dikatakan, All New Carens merupakan hasil karya designer KIA, Peter Schreyer yang sebelumnya telah berhasil memperoleh berbagai penghargaan desain untuk beberapa produk KIA. Di antaranya KIA Picanto, KIA Sporrtage, KIA Rio, KIA Optima, KIA Cee'd, dan KIA Pro-Cee'd.
All New Carens merupakan kendaraan keluarga dengan kapasitas tujuh penumpang memiliki berbagai terobosan yang merupakan kelebihan Carens dibandingkan dengan kendaraan keluarga yang ada saat ini.
All New Carens yang dipasarkan di Indonesia adalah All New Carens yang mengusung mesin bensin 2.000 CC. Dengan mesin generasi terbaru yaitu NU 2.0L DOHC Dual CVVT, All New Carens memberikan perfoma mesin yang maksimal baik untuk penggunaan di dalam kota maupun di luar kota.
Dengan mesin tersebut dihasilkan daya sebesar 152 ps pada 6.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 19.8 kg.m pada 4.800 rpm. Penggunaan mesin tersebut dipadukan dengan transmisi manual enam percepatan dan automatic enam percepatan yang akan memberikan perfoma berkendara yang maksimal namun tetap hemat bahan bakar.
Selain techonology mesin, pada sistem kemudi disamping telah menggunakan MDPS (Motor Driven Power Steering), tilt steering, telescopic steering.
All New Carens tersedia dalam delapan pilihan warna, yakni clear white, bright silver, camden beige, titanium silver, galaxy brown, cherry black, inferno red dan newport blue. Untuk harga OTR Jakarta, transmisi manual model ini ditawarkan Rp 249,5 juta dan automatic Rp 262,5 juta.