News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Dia Proton Iriz yang Dijajal Presiden Jokowi Bakal Dirilis di Indonesia

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Proton Iriz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Seusai menyaksikan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara antara Proton Holding Bhd dan PT Adiperkasa Citra Lestari (ACL), Presiden Joko Widodo diajak mencoba Proton Iriz di test track yang ada di Proton's Centre of Excellence. Bertindak sebagai pengemudi adalah Mahatir Mohamad.

Proton Iriz merupakan mobil terbaru Proton. Rencananya hatchback ini akan masuk ke Indonesia tahun 2015. “Mobil hatchback kompak tersebut akan meluncur pada bulan Mei 2015,” jelas Marketing and Communication PT Proton Edar Indonesia Paulina Sari saat dihubungi via telepon (9/2).

Proton Iriz di Malaysia dibekali sejumlah fitur hiburan dan keselamatan berkendara. Ini penelusuran berdasar spesifikasi Proton Iriz di Malaysia.

Di dalam kabin Proton Iriz ada headunit touchscreen ukuran 6,2 inci berbasis sistem Android. Fitur ini seperti yang digunakan oleh Proton Suprima S.

Proton Iriz juga dibekali kamera parkir (di tipe 1.600 cc Premium). Setir dengan tombol kontrol audio menjadi kelengkapan standar di model 1.600 cc. Oh ya, dekat tuas rem tangan, tersedia dua soket USB (1,5 amp dan 2,1 amp) dan input audio AUX USB di bawah tiga tombol pengontrol AC.

Proton Iriz juga sudah memakai tombol start, tapi ini khusus tipe 1.600 cc Premium. Sementara untuk bagasi, ruang yang ditawarkan mencapai 215 liter. Namun, jika dirasa kurang, Anda bias melipat jok belakang.

Fitur-fitur lain di Proton Iriz adalah Electric Power Streering (EPS), Vehicle Dynamic Control (VDC), ABS, BA, ESC, Traction Control, dan Hill-Hold Assist. Cukup lengkap, terlebih Proton Iriz sudah mengantongi 5 bintang dalam uji tabrak ASEAN NCAP.

Proton Iriz merupakan Hatchback 5 pintu. Ia memiliki panjang 3.920 mm, lebar 1.722 mm dan tinggi 1.554. Selain dimensi yang kompak, Iriz ditawarkan dalam 2 pilihan mesin yaitu 1.300 cc dan 1.600 cc. Ada 2 pilihan transmisi, yaitu manual 5-speed dan otomatis CVT.

Proton Iriz 1.300 cc diklaim punya tenaga 94 dk dengan torsi 120 Nm. Sementara Proton Iriz bermesin 1.600 cc diklaim mampu menyemburkan 107 dk dengan torsi mencapai 150 Nm.

Oh ya, Proton Iris ini akan masuk di kelas small hatchback di Indonesia. Artinya ia akann bertarung dengan Kia Picanto, Honda Brio, Toyota Etios, Hyundai Grand i10, dan Daihatsu Sirion.

Saat ini PEI memang belum memiliki mobil di kelas small hatchback di Indonesia. Kehadiran Proton Iriz akan membuka segmen baru bagi mereka di Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini