News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Shell Ajak Pemenang Kontes Mobil Hemat Energi ke Markas Ferrari

Penulis: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sedikitnya 10 anggota Tim Bumi Siliwangi dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung belajar mobil balap Ferrari di Italia.

Keberangkatan mereka ini merupakan ganjaran atas kemenangan Tim Bumi Siliwangi di ajang balap mobil hemat dan cepat Shell Eco-marathon Drivers’ World Championship (SEM DWC) di London Juli lalu.

Selama di markas Ferrari, mereka berkunjungan ke Red Campus sebuah ruang kelas yang didedikasikan khusus untuk kegiatan workshop teknik, pemasaran dan pengembangan tim di Museo Ferrari (Museum Ferrari).

Selain itu, tim juga akan mendengarkan paparan mengenai proses pembuatan mobil Ferrari oleh Tim Scuderia Ferrari Formula 1 Team.

Berikutnya diagendakan pula mengunjungi pabrik Ferrari dan mendapatkan penjelasan mengenai kerjasama teknis antara Ferrari dan Shell.

Dalam kesempatan itu, tim juga berkesempatan menguji mobil baterai elektrik terbaru mereka di lintasan balap Fiorano Circuit milik Ferarri.

”Kampanye ‘Make the Future’ yang kami luncurkan tahun ini memang bertujuan untuk mendorong kreatifitas dan inovasi anak-anak muda,” kata Darwin Silalahi, Presiden Direktur PT Shell Indonesia, dalam keterangan tertulis.

Sementara itu, Amin Sobirin, Tim Manager Bumi Siliwangi mengaku telah mempersiapkan mobil baru untuk diboyong ke Italia.

Mobil yang diberi nama Turangga Cheta Ev4 ini merupakan mobil generasi baru buatan Tim Bumi Siliwangi yang memiliki desain rangka dan bodi baru yang berbeda generasi sebelumnya.

Sebelum dibawa ke Maranello, Italia, Turangga Cheta Ev4 juga telah diuji coba di Kompetisi Mobil Hemat Energi (KMHE) 2016 awal November 2016 lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini