TRIBUNNEWS.COM- Stanley Martin Lieber atau dikenal sebagai Stan Lee, penulis komik legendaris yang terkenal dengan karakter-karakter Marvel, meninggal dunia, Senin (12/11/018).
Seperti misalnya Captain America, salah satu karakter Marvel yang terkenal diperankan oleh Chris Evans.
Super hero Captain America yang digambarkan oleh Stan Lee jadi tokoh yang kuat, disiplin, dan piawai mengatur strategi.
Seperti di film The Avengers, Captain America juga lumayan dekat dengan motor.
Bagian akhir film, Captain America juga terlihat mengendarai Harley-Davidson Softail.
Nah, ternyata enggak cuma Captain America alias Chris Evans yang pernah naik di atas jok Harley-Davidson Softail itu lo.
Stan Lee juga sempat duduk di atas motor yang punya mesin V-twin berkapasitas 1.690 cc itu.
Bukan buat dipakai riding ya, saat itu Stan Lee pede naik ke jok Harley-Davidson Softail untuk berfoto saat pemutaran film The Avengers.
Benar-benar enggak takut kalah keren deh sama yang muda-muda, hehehe.