Fitur baru lainnya yang kini disematkan di New Alphard dan New Vellfire adalah Tire Pressure Monitoring System (TPMS).
Fitur ini akan memberi peringatan bila tekanan ban rendah dan berguna untuk mempertahankan kenyamanan kendaraan dan juga dampak buruk akibat tekanan angin pada ban yang terlalu rendah.
Di New Alphard dan New Vellfire, Toyota juga meningkatkan penggunaan Intelligent Clearance Sonar (ICS) dari semula hanya menggunakan 6 titik, masing-masing 2 di depan dan 4 di belakang, menjadi delapan titik yaitu 4 di depan dan 4 di belakang.
Menurut Anton Jimmi, fitur ICS juga akan mendeteksi objek di sekitar kendaraan dan memberikan alarm suara ketika terlalu dekat.
Baca: New Carry Pick Up Versi Lebih Mewah Diperkirakan Akan Tampil di Arena GIICOMVEC
Gunanya, untuk membantu pengemudi saat parkir di ruang yang sempit.
Di sektor hiburan, Toyota juga memberikan sentuhan improvement di fitur Audio Head Unit (AHU) dan Rear Seat Entertainment (RSE).
Pada model sebelumnya, AHU menggunakan layar monitor dengan lebar 8 inchi, kini di model terbaru sudah menggunakan layar 9 inchi untuk varian 2.5 X, 2.5 G, dan 2.5 HEV, sementara varian 3.5 Q menggunakan layar berukuran 10.5 inchi.
Sementara itu, layar RSE yang sebelumnya 10 inchi menjadi 13 inchi, bahkan varian 3.5 Q menggunakan layar 13.3 inchi.
Toyota juga sudah menyematkan teknologi Electric Mirror Gen 2 pada fitur Inside Rear View Mirror di New Alphard dan New Vellfire.
Teknologi ini memberi benefit jangkauan monitor yang lebih luas dan resolusi yang lebih tinggi dibandingkan sebelummya yang menggunakan teknologi Full Digital Mirror.
Anton menjelaskan, berbagai improvement ini dihadirkan untuk memberikan kenyamanan dan keselamatan yang lebih tinggi, sekaligus memberikan nilai Total Ownership Experience yang lebih menguntungkan kepada pelanggan New Alphard dan New Vellfire.
Baca: Anak Muda Ini Sukses Bangun Startup Pendanaan Bisnis Franchise, Investornya 34.000
Alphard pertama kali resmi dipasarkan di Indonesia oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM) di Indonesia pada 2008. TAM kemudian menambah line up baru di segmen ini dengan meluncurkan Toyota Vellfire dan Toyota Alphard HEV (Hybrid Electrified Vehicle) di 2015.
Sepanjang 2019 lalu, Alphard dan Vellfire membukukan penjualan wholesales sebanyak 4.637 unit ini,
Anton juga menyebutkan, Alphard dan Vellfire pada dasarnya bermain di segmen MPV yang sama. Namun keduanya memiliki karakter yang sangat berbeda.