Dengan berat kosong 117 kg untuk tipe ABS, dan 115 kg untuk CBS, serta memiliki kapasitas tangki bensin sebanyak 5.5 liter.
Rangka Honda Vario 160 2022
Untuk bagian rangka, Honda Vario 160 2022 ini memiliki tipe underbone - eSAF (enhanced smart architecture frame).
Hal itu membuat tampilan Honda Vario 160 2022 ini terlihat sangat elegant serta nyaman.
Baca juga: Harga Honda WR-V, Mobil Terbaru yang Dibanderol Mulai Rp 270 Jutaan
Ban dan Rem
Dengan sistem pengereman combi breake system (CBS) dan anti lock braking system (ABS), Honda Vario 160 2022 ini dilengkapi dengan cakram hidrolik dan piston tunggal, serta memiliki sistem suspensi teleskopik pada bagian rem depan.
Sedangkan rem belakang terdapat tromol (CBS) dan cakram hidrolik (ABS), serta tipe suspensi belakang swing arm dengan suspensi tunggal.
Selain itu, ukuran ban depan 100/80 - 14M/C Tubeless dan ban belakang 120/70 - 14M/C Tubeless.
Mesin
Honda Vario 160 2022 ini dibekali dengan sistem pengapian PGM-FI (programmed fuel injection) dengan didukung tipe mesin 4 Langkah, 4-Valve, eSP+.
Dengan volume 156,9 cc, Honda Vario 160 2022 juga memiliki sistem pendingin cairan serta dengan perbandingan kompresi 12 : 1.
Selain itu, Honda Vario 160 2022 dapat mengeluarkan daya maksimum 8.500 rpm dengan torsi maksimum 7.000 rpm.
Honda Vario 160 2022 diberi tipe transmisi otomatis v-matic dengan tipe minyak basah serta kapasitas minyaknya 0,8 liter.
Kelistrikan
Honda Vario 160 2022 ini dibekali dengan sistem kelistrikannya full transisterized dengan tipe aki MF 12V-5 Ah dan tipe busi NGK LMAR8L-9.
(Tribunnews.com/Pondra Puger) (Kompas.com/Gilang Satria)