News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hyundai Kantongi 5.000 Pesanan untuk Mobil Listrik Ioniq 5, Inden Capai 15 Bulan

Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hyundai Ioniq 5, mobil listrik yang mulai dibuat di Indonesia, didesain khusus menggunakan platform E-GMP.

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak dikenalkan pada Maret 2022, mobil listrik Hyundai Ioniq 5 terus menerima pesanan dari konsumen.

Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Astrid Ariani Wijana, mengatakan pihaknya telah mengantongi 5.000 booking Ioniq 5 dan diprediksi akan terus bertambah.

Baca juga: Sudah Dikirim ke Dealer, Hyundai Ioniq 5 Bekas KTT G20 Bali Mulai Ditawarkan ke Konsumen

"Jadi dari mulai diperkenalkan pertama kali kami sudah terima kurang lebih 5.000 booking. Bahkan bisa dibilang masa tunggunya memang lumayan lama, hampir 15 bulan," tutur Astrid saat ditemui di Jakarta Selatan, Kamis (24/11/2022).

Hyundai berupaya untuk menggenjot produksi agar dapat mengirimkan unit lebih cepat ke konsumen.

Meski waktu tunggu terhitung cukup lama, Hyundai optimistis banyak konsumen masih rela menanti untuk mendapatkan mobil ini.

"Mungkin ada saja konsumen yang beralih ke merek lain, tetapi cukup banyak konsumen yang rela menunggu, karena kalau dilihat dari segi fitur, desain dan keunggulan lainnya, Ioniq 5 salah satu mobil listrik yang menyajikan banyak fitur luar biasa," ungkap Astrid.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini