News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Turbo Bastard Wheel dan Mindblowon Rilis Velg Edisi Khusus, Hanya 20 Unit

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Velg edisi khusus dari Turbo Bastard Wheel x Mindblowon yang hanya diproduksi 20 unit.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Brand velg lokal Turbo Bastard Wheel (TWB) berkolaborasi dengan kreator komik strip Mindblowon merilis edisi khusus velg dengan turbo disc.

Velg edisi khusus tersebut hanya dibuat 20 unit, dengan mengusung ukuran lingkar diameter 15×7 inci dengan pilihan dua PCD 4×100 (17 set) dan 4x114 (3 set). Velg ini memiliki konstruksi palang 5 dengan pilihan warna biru pastel.

Founder Turbo Bastard Wheel Gofar Hilman, mengatakan berkolaborasi bersama Mindblowon Tahilalats bikin edisi kolaborasi terbatas, yaitu TBW Dashing warna biru dengan grafis turbo fan yang diisi sama karakter komik strip Mindblowon.

"Spesifikasi velg ini sebenernya cocok buat dipakai di mobil sedan atau hatchback biar tambah sekut buat ikut meetup," tutur Gofar di OLX IMX 2023, akhir pekan lalu di JCC, Senayan, Jakarta.

Harga satu set TBW Dashing White dan 2 pcs Turbodisc UV-printed dibanderol sebesar Rp 9,9 jutaan, exclude shipping.

Visualisasi karakter komik Mindblowon menambah tampilan atraktif produk velg buatan lokal ini. OLX IMX 2023 ‘The Future of Creativity’ merupakan pameran modifikasi dan lifestyle terbesar di Indonesia.

Baca juga: Ditinggal Kerja, Ban dan Velg Motor Karyawan Perusahaan Tambang di Kutai Timur Digondol Maling 

Ajang ini menyajikan pengalaman baru sebagai wadah bagi para pelaku industri kreatif di Indonesia yang ditandai dengan beragam wujud kolaborasi, inovasi dan kreativitas tanpa batas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini