TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyaknya calon anggota legislatif yang seksi dan kerap mengumbar aurat mendapat kritikan. Hal tersebut dinilai sebagai cara berpolitik tidak santun yang ditunjukkan banyak partai politik peserta pemilu 2014.
"Itu cara berpolitik tidak santun dan cenderung membodohi masyarakat," kata Wakil Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Malik Haramain kepada Tribunnews.com, Minggu(26/1/2014).
Malik mengatakan partai politik yang menyodorkan caleg-caleg seksinya dan kerap tampil sensual harus bertanggung jawab. Jangan karena ambisi mencari suara kemudian segala cara dilakukan.
"Patut disayangkan, karena caleg justru menjadi ujung tombak pendidikan politik bagi warganya," kata Malik.
Sebelumnya, menjelang pelaksanaan pemilu 2014 caleg-caleg seksi banyak bermunculan. Salah satunya adalah caleg PKPI Destiya Purna Panca atau Destiara Talita.
Caleg yang mencalonkan diri dari dapil Jabar VIII ini adalah model majalah pria dewasa. Penampilannya kerap seksi dan sensual serta mengundang birahi.
Tidak hanya Destiara, PKPI juga mengajukan pedangdut Camel Petir sebagai caleg di dapil Jakarta II. Serupa dengan Destiara, Camel Petir juga kerap tampil hot dan syur.
Terakhir, beberapa waktu ini caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PP) Angel Lelga juga kedapatan terlihat tampil sensual di salah satu cover album grup band ternama.
Dalam foto tersebut Angel terlihat topless dan memamerkan payudaranya.