TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Partai Demokrat menegaskan bisa menerima hasil hitung cepat sejumlah lembaga, yang menyatakan perolehan suara partai pemenang Pemilu 2009 itu belum melampaui dua digit.
Berdasarkan hasil hitung cepat Kompas pukul 22.49, Rabu (9/4/2014), Demokrat mendapatkan 9,44 persen suara.
Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Andi Nurpati mengatakan, partainya akan realistis setelah melihat hasil pemilu legislatif. Demikian pula dengan kelanjutan Konvensi Capres Partai Demokrat.
"Kami harus realistis dengan keadaan yang ada," ujar Andi Nurpati, di Cikeas, Bogor, Rabu (9/4/2014).
Kemungkinan, kata dia, Partai Demokrat akan mengusung calon wakil presiden. Namun, siapa sosok yang akan disodorkan, ia belum mau menyebutkannya. Ia juga mengatakan, Demokrat siap menjadi oposisi.
"Tidak masalah buat kami. Berbuat untuk masyarakat tidak harus ada dalam koalisi. Oleh karena itu, Partai Demokrat tidak ada salahnya berpeluang juga menjadi oposisi," kata dia.
Nurpati mengungkapkan, saat ini, Ketua Umum DPP Partai Demokrat tengah menjalin komunikasi politik dengan pimpinan partai-partai lain.
"Sekarang tidak ada partai yang suaranya dominan," katanya.