News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon presiden 2014

KNPI Gelar Konvensi Capres dan Cawapres yang Peduli Kaum Muda

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Logo KNPI

Laporan Wartawan Tribunnews.com Reza Gunadha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), bakal menggelar konvensi untuk mendapatkan calon presiden dan calon wakil presiden yang memiliki visi untuk memberdayakan kaum muda.

Ketua DPP KNPI sekaligus Sekretaris Panitia Konvensi Pemuda Indonesia M Khusen Yusuf mengatakan, konvensi tersebut bakal digelar di Balikpapan, Kalimantan Timur, pada 26-27 April 2014.

"Konvensi itu adalah ikhtiar kami untuk mencari pemimpin terbaik guna berlaga dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 9 Juli 2014," kata Yusuf, dalam siaran pers yang diterima Redaksi Tribunnews.com, Kamis (10/4) malam.

Ia mengatakan, KNPI memiliki sejumlah kriteria khusus untuk para tokoh yang bakal mengikuti konvensi tersebut.

Pertama, kata dia, tokoh yang bakal mengikuti konvensi tersebut harus memiliki komitmen untuk melawan intervensi asing.

Kedua, sambung Yusuf, KNPI mencari tokoh yang memiliki komitmen untuk memajukan kaum muda Indonesia dalam berbagai sektor kehidupan kebangsaan.

"Dalam konvensi, kami juga bakal meminta para tokoh yang terpilih untuk menandatangani pakta integritas agar mau berkomitmen terhadap kaum muda," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini