News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Presiden 2014

Jelang Debat Capres, Prabowo Istirahat di Kediamannya

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

DEBAT CAPRES-CAWAPRES 2014 - Kandidat capres dan cawapres no 1 Prabowo- Hatta (kiri) dan kadidat capres dan cawapres No 2 Jokowi-JK (kanan) dalam debat capres-cawapres yang berlangsung di Balai Sarbini di Jalan Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (9/6/2014). Acara debat yang pertama dari lima debat ini bagian untuk menuju RI-1 dan RI-2 pencoblosan pada 9 Juni 2014 mendatang. Warta Kota/henry lopulalan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon presiden Prabowo Subianto menjaga kondisinya agar tetap fit untuk jalani debat Capres, Minggu (15/6/2014), besok.

Sehari jelang debat Capres, Prabowo tidak melakukan aktivitas di luar rumah apalagi sampai ke luar kota berkampanye menggunakan pesawat terbang.

"Persiapan khusus nggak ada, latihan (debat) pun nggak ada. Persiapan khusus beliau tidak pergi kemana-mana, bisa istirahat dan mempersiapkan diri secara segar dan sehat," kata Mahfud MD, Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta di Rumah Polonia, Jakarta Timur, Sabtu (14/6/2014).

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu menuturkan, dalam menghadapi debat besok, Prabowo tidak mengundang ahli debat. Prabowo, kata Mahfud juga tidak mengundang ahli public speaking untuk melakukan persiapan debat Capres.

"Nggak ada pak Prabowo seperti itu. Nggak ada persiapan khusus, paling ketemu tim biasa lah," tuturnya.

Mahfud juga mengatakan, bahwa Prabowo tidak dikarantina khusus untuk hadapi debat Capres untuk beradu gagasan Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial. Menurutnya, Prabowo menghindarkan kekacauan teknis menjelang debat besok.

"Prabowo tidak akan pergi ke luar rumah sebelum debat besok. Kita menghindarkan kekacauan hal teknis," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini