News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemilu 2014

Arus Lalin di Jakarta Lengang

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Arus lalulintas di ibukota hari ini, Selasa (22/7/2014) tampak berbeda dengan hari-hari biasanya.

Tampaknya masyarakat enggan beraktivitas di luar rumah lantaran adanya isu berkembang sore nanti akan ada pengerahan massa.

Pantauan Tribunnews.com, arus lalulintas dari Cawang hingga ke Jl Gatot Subroto lengang. Kemudian arus lalin di Jl Sudirman serta di Jl MH Thamrin juga lancar.

Saat diminta komentarnya mengenai arus lalin tersebut, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Dwi Priyatno mengatakan pihaknya tetap meminta masyarakat tenang dan tidak mudah terprovokasi.

"Imbauan agar masyarakat tenang sudah diberikan baik dari Polri, TNI, dan pemerintah. Silakan laksanakan aktivitas seperti biasa," katanya di Bundaran HI.

Menurut Dwi, arus lalulintas sudah mulai lenggang karena sudah ada ribuan masyarakat yang sudah pulang mudik gratis. Kemudian kemungkinan ada pula beberapa kantor yang tidak beroperasi.

"Hasil pengecekan saya dengan Panglima Kodam Jaya, Mayor Jendral TNI Mulyono situasi masih aman terkendali. Tidak ada pengerahan massa," tambah Dwi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini