Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengamat kebijakan publik Andrinof Chaniago mengatakan, Pemerintahan Jokowi-JK harus lebih memperhatikan pembangunan di desa. Karena pembangunan desa bakal menciptakan keseimbangan pembangunan nasional.
"Penting membangun dari desa dan pinggiran. Persoalan pembangunan berusia pendek karena pondasinya rapuh, desa tidak diberdayakan," kata Andrinof dalam diskusi 'Membangun dari Desa dan dari Pinggiran' di Gedung Joang, Jakarta Pusat, Kamis (4/9/2014).
Menurutnya, keseimbangan pembangunan dapat dilakukan apabila desa mendapatkaan porsi tepat fasilitas. Hal itu guna menciptakan sektor-sektor kuat di desa dan akan memberikan keseimbangan bagi pembangunan nasional.
"Harus ada pilar-pilar di desa yang dapat memberikan keseimbangan. Kalau dalam dimensi saja tidak seimbang, kita tidak bisa mendapatkan pertumbuhan ekonomi jangka panjang," sambung Andrinof.
Pemerintahan Jokowi-JK, ujar Andrinof, jangan sampai desa menjadi 'anak tiri' dalam pembangunan. Hal tersebut justru akan menimbulkan ketidakadilan. Keseimbangan pembangunan desa dan nasional akan memperkuat dan memperkokoh bangsa.
"Infrastruktur di desa harus diperhatikan. Desa pun harus mendapatkan teknologi yang sesuai untuk memberdayakan daerahnya," ujarnya.